Jawa Pos

Angkat Produk Lokal ke Dunia Internasio­nal

Ajang Surabaya Fashion Parade Ke-11

-

SURABAYA – Sepuluh model berbusana beragam tema membawakan karya-karya desainer yang akan tampil pada ajang Surabaya Fashion Parade (SFP) 2018 di Tunjungan Plaza 6 kemarin (30/4). Ada busana bertema etnik, ada pula yang mengusung konsep cocktail.

Juga yang lainnya adalah moslem and modest wear, party, serta urban & avant garde. Mereka terangkum dalam SFP 2018 bertajuk UN11TE.

Ajang unjuk karya para desainer se-Indonesia itu akan diselengga­rakan pada 2–6 Mei di Chameleon Hall, Tunjungan Plaza 6. UN11TE berasal dari bahasa Prancis, yakni unite yang berarti kesatuan dari berbagai macam unsur. Namun tetap dapat berkolabor­asi menjadi sesuatu yang unik.

”Satu model ini merupakan gabungan dari beberapa desainer,” kata Dibya Hodi, ketua panitia SFP 2018. Angka 11 di tengah kata menunjukka­n penyelengg­araan SFP yang ke-11 tahun.

Ada 60 desainer lokal yang tergabung dalam Indonesian Fashion Chamber (IFC) akan menampilka­n karya-karya terbaiknya. Selain itu, ada satu guest designer dalam SFP tahun ini berasal dari Thailand, yakni Voravaj.

Dengan begitu, selain sebagai wadah pamer hasil rancangan, SFP kali ini memiliki prinsip mengangkat produkprod­uk lokal Indonesia di mata internasio­nal. ”Banyak pula acara lainnya. Bukan hanya fashion show, tapi juga ada talk show seputar dunia fashion,” jelas Dibya.

Salah seorang desainer yang tergabung adalah Cecilia Widjaja. ”Kali ini saya mengangkat tema gravitasi,” kata Cecilia.

Konsep tersebut diaplikasi­kan dalam bentuk potongan dress. Desain asimetris tiga dimensi pada busana menunjukka­n seolah-olah proses gravitasi berada di galaksi.

 ?? DIKA KAWENGIAN/JAWA POS ?? KOLABORASI: Delapan model memperagak­an busana karya sejumlah desainer yang akan tampil di Surabaya Fashion Parade (SFP) 2018 di Tunjungan Plaza 6 pada 2-6 Mei 2018.
DIKA KAWENGIAN/JAWA POS KOLABORASI: Delapan model memperagak­an busana karya sejumlah desainer yang akan tampil di Surabaya Fashion Parade (SFP) 2018 di Tunjungan Plaza 6 pada 2-6 Mei 2018.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia