Jawa Pos

Klopp Sudah ’’Tendang’’ Conte

-

SIAPAKAH yang jadi pemenang malam nanti WIB? Sukses Juergen Klopp masuk salah satu kandidat pelatih terbaik Premier League musim ini yang dirilis tadi malam WIB (5/5) akan jadi petunjukny­a. Ya, Klopp mampu ’’menendang’’ Antonio Conte dari kandidat pelatih terbaik Premier League musim ini.

Dari situs Premier League, enam tactician

yang dinominasi­kan itu adalah Klopp, Pep Guardiola (Man City), Sean Dyche (Burnley), Rafa Benitez (Newcastle United), Roy Hodgson (Crystal Palace), dan Chris Hughton (Brighton and Hove Albion). Hilangnya The Godfather dari daftar tersebut seperti kebalikan musim lalu. Saat Conte jadi pelatih terbaik Premier League 2016–2017, tak ada nama Klopp di sana.

Pelatih yang terpilih ditentukan lewat voting terbuka ke fans di situs resmi Premier League. Voting ditutup pada 10 Mei mendatang. Nah, yang terbaik diumumkan pada malam awarding

Premier League 15 Mei nanti.

Dari pengalaman satu dekade terakhir, tidak semua pelatih klub juara meraih award tersebut. Selain Conte musim lalu, cuma Sir Alex Ferguson, Jose Mourinho, dan Claudio Ranieri yang bisa meraihnya ketika tim asuhannya juara. Sementara itu, Harry Redknapp (Tottenham Hotspur 2009–2010), Alan Pardew (Newcastle 2011–2012), dan Tony Pulis (Palace 2013–2014) tak perlu trofi juara.

Akankah musim ini menjadi milik Klopp? Kalau benar, Klopp akan menjadi tactician

dari Melwood pertama yang mendapatka­nnya sepanjang sejarah Premier League. Conte, dilansir dari London Evening Standard, juga menjagokan Klopp. ’’Juergen bahkan salah satu pelatih terbaik di Eropa, saya mengagumin­ya,’’ ungkap Conte memuji calon lawannya malam nanti.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia