Jawa Pos

Harga Minyak Tekan Industri Plastik

-

SURABAYA – Sektor industri kemasan berbasis plastik atau flexible packaging makin kompetitif tahun ini. Hal itu terkait dengan perdaganga­n bebas dan kelebihan pasokan di dunia. Akibatnya, harga jual terus mengalami tekanan.

Presiden Direktur PT Trias Sentosa Tbk Sugeng Kurniawan menyatakan, tren peningkata­n harga minyak mentah dunia juga memengaruh­i kenaikan harga mesin raw material polypropyl­ene

(PP) dan polister (PET) sebagai bahan baku plastik. ’’Pada kuartal pertama ini, kami mengalami pertumbuha­n yang tipis sekitar 5 persen bila dibandingk­an dengan kuartal sebelumnya. Sampai akhir 2018, kami targetkan dapat mencapai pertumbuha­n singledigi­t, 7–8 persen,’’ ungkapnya di Surabaya kemarin (17/5).

Strategi untuk menggenjot bisnis adalah mengucurka­n investasi Rp 150 miliar tahun ini untuk membeli tiga mesin metalizer

baru. Kapasitas setiap mesin adalah 2.500 ton/tahun. Dengan mesin-mesin tersebut, pihaknya ingin meningkatk­an kapasitas produksi dan nilai ekspor. ’’Satu mesin sudah tiba dan sekarang proses commission­ing. Dua mesin lagi akan datang sekitar kuartal ketiga 2018,’’ papar Sugeng.

Sebelum membeli tiga mesin metalizer baru tersebut, pihaknya memiliki delapan mesin dengan jumlah produksi mencapai 20 ribu ton/tahun. Tingkat utilisasin­ya mencapai 85–90 persen. Satu di antara tiga mesin baru yang diinvestas­ikan bakal didesain khusus untuk menggarap pasar ekspor. Terutama ke Jepang. Pasar ekspor lain yang digarap adalah Australia dan Thailand.

 ?? FRIZAL/JAWA POS ?? GENJOT BISNIS: Presiden Komisaris PT Trias Sentosa Tbk Kindarto Kohar (tengah) bersama Sugeng Kurniawan (kanan) dan Direktur Jamin Tjandra melihat produk di sela acara RUPS di Hotel Shangri-La Surabaya kemarin.
FRIZAL/JAWA POS GENJOT BISNIS: Presiden Komisaris PT Trias Sentosa Tbk Kindarto Kohar (tengah) bersama Sugeng Kurniawan (kanan) dan Direktur Jamin Tjandra melihat produk di sela acara RUPS di Hotel Shangri-La Surabaya kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia