Jawa Pos

Sahati Gala Show Bertabur Bintang Malaysia

-

SURABAYA – Derap irama lagu-lagu klasik menggaung di Ballroom Bima Restaurant Jumat malam (29/6). Puluhan pasang penghobi dansa melangkah luwes mengikuti melodi yang mengalun. Para anggota Sahati Community tersebut tengah merayakan hari ulang tahun mereka.

Lantai dansa begitu meriah. Beberapa lagu dengan nada berbeda dimainkan. Nada yang mengalun dengan tempo lambat membuat para penari meliuk-liukkan badan dengan kalem. Begitu masuk ke irama lagu up beat, mereka pun mengubah langkah jadi semakin atraktif dan cepat.

’’Setiap bulan kami pasti kumpul untuk merayakan hari ulang tahun anggota yang lahir pada bulan itu,’’ ujar Ketua Kehormatan Sahati Community Indahwati. Menurut dia, cara tersebut efektif untuk mengumpulk­an ratusan anggota Sahati Community. Sekaligus cara mereka menikmati usia yang kian bertambah bersama sahabat.

Seharusnya ada pertemuan pada Mei. Namun, tragedi teror bom membuat mereka prihatin dan menunda acara. ’’Makanya, kami jadikan satu yang Mei dan Juni. Ada 72 anggota yang ultah,’’ tutur Ketua Umum Sahati Community Titien Femyanti. Jadi, hampir seperempat anggota merayakan hari jadi dari total 420 orang.

Satu di antaranya Su Sien Sen. Pria kelahiran Ujung Pandang tersebut merayakan hari jadinya pada 15 Mei. Su sengaja membawa tiga artis Malaysia favoritnya yang kerap ditonton untuk menghibur dalam acara tersebut. Mereka adalah Liu Yan Yan, Liu Jia Yik, dan Wu Pei Pei. ’’Sering sekali kalau liburan sama keluarga atau pas ada agenda kerja dengar mereka nyanyi. Lo kok enak? Saya undang khusus deh,’’ ucapnya.

Mereka membawakan lima lagu. Mulai lagu Mandarin, Barat, India, sampai lagu Indonesia dinyanyika­n dengan meriah. Misalnya, saat Wu Pei Pei membawakan lagu Kuch-Kuch Hota Hai dan lagu grup vokal era 1990an Gombloh yang berjudul Tahi Kucing Rasa Cokelat. Semua anggota Sahati Community langsung menyeruak ke lantai dansa untuk menari bersama.

Keceriaan teman-teman Sahati Community semakin terasa ketika mereka menyanyika­n Happy Birthday bersama-sama sembari memotong kue ulang tahun. ’’Semoga panjang umur,’’ kata mereka berbarenga­n. Pesta gala dinner itu berlangsun­g semarak hingga akhir sesi foto bersama.

 ??  ?? CERIA BERSAMA: Seluruh anggota Sahati Community berbagi kebahagiaa­n dengan merayakan ulang tahun 72 anggota bersamasam­a di ballroom Bima Restaurant Jumat malam (29/6).
CERIA BERSAMA: Seluruh anggota Sahati Community berbagi kebahagiaa­n dengan merayakan ulang tahun 72 anggota bersamasam­a di ballroom Bima Restaurant Jumat malam (29/6).
 ?? AKHMAD RIZAL/JAWA POS ?? LUWES: Puluhan anggota Sahati selalu menghangat­kan suasana dengan berdansa bersama.
AKHMAD RIZAL/JAWA POS LUWES: Puluhan anggota Sahati selalu menghangat­kan suasana dengan berdansa bersama.
 ?? AKHMAD RIZAL/JAWA POS ?? MERDU: Su Sien Sen saat menyanyika­n lagu Wo Wen Tian diiringi anggota Sahati penghobi line dance.
AKHMAD RIZAL/JAWA POS MERDU: Su Sien Sen saat menyanyika­n lagu Wo Wen Tian diiringi anggota Sahati penghobi line dance.
 ?? AKHMAD RIZAL/JAWA POS ?? PEDULI: Aksi sosial rutin Sahati dengan pemberian donasi sosial untuk Griya Usila Santo Yosef dan Yayasan Panti Asuhan Yatim dan Dhuafa.
AKHMAD RIZAL/JAWA POS PEDULI: Aksi sosial rutin Sahati dengan pemberian donasi sosial untuk Griya Usila Santo Yosef dan Yayasan Panti Asuhan Yatim dan Dhuafa.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia