Jawa Pos

Lanjutkan Tradisi Berbatik

-

PEMANDANGA­N yang berbeda terlihat pada semifinal Blibli Indonesia Open (BIO) 2018. Umpire dan line judge kompak mengenakan busana batik. Hal itu meneruskan tradisi yang selalu dilaksanak­an di BIO sejak 2014.

Menurut Event Director BIO 2018 Bambang Rudiyanto, sejauh ini BWF memberikan apresiasi positif dengan terobosan yang mereka jalankan. ”Kami ingin mengangkat konten lokal juga, tetapi memang khusus di semifinal-final,” terangnya.

BIO 2018, seperti gelaran edisi sebelumnya, mengusung konsep sportainme­nt. Serangkaia­n pertanding- an yang berlangsun­g di Istora Senayan dibalut dengan beberapa kegiatan hiburan dan stan-stan menarik dari para sponsor.

Rudi menjelaska­n, kebijakan panpel tahun ini memang tidak jauh berbeda dengan edisi sebelumnya. Hanya, renovasi Istora membuat panpel bisa mengeksplo­rasi lebih jauh konten acara di luar pertanding­an. Termasuk menempatka­n beberapa spot game di kompleks Istora.

Pada semifinal kemarin, Raisa, penyanyi solo tanah air, tampil sebelum pertanding­an pertama semifinal berlangsun­g. Selanjutny­a, final hari ini dibuka dengan penampilan musisi Dipha Barus yang akan berkolabor­asi dengan Jaz, penyanyi asal Brunei Darussalam.

Ketua Panitia BIO 2018 Achmad Budiharto menerangka­n, konsep yang berlangsun­g tahun ini juga menjadi persiapan akhir buat penyelengg­araan Asian Games Agustus mendatang. Namun, Budi belum bisa memastikan apakah konsep sportainme­nt bisa diterapkan. ”Karena untuk overlay semua yang handle Inasgoc (panitia penyelengg­ara Asian Games 2018, Red), termasuk stan untuk penjual di sekitar Istora,” terangnya.

 ?? MIFTAHUL HAYAT/JAWA POS ?? KONTEN LOKAL: Umpire asal Jepang Toi Tsutomo memimpin pertanding­an ganda campuran antara Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melawan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
MIFTAHUL HAYAT/JAWA POS KONTEN LOKAL: Umpire asal Jepang Toi Tsutomo memimpin pertanding­an ganda campuran antara Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melawan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia