Jawa Pos

Pekan Depan Jalan Harun Thohir Diportal

-

GRESIK – Jalan Harun Thohir segera diportal. Pekan depan dinas pekerjaan umum dan tata ruang (DPUTR) siap menutup jalan kabupaten tersebut untuk kendaraank­endaraan besar.

Jalan Harun Thohir akan dikembalik­an menjadi jalan kabupaten. Jalan kelas III. Batas maksimal muatan kendaraan yang lalu-lalang tidak lebih dari 12 ton. Kepala DPUTR Gresik Gunawan Setijadi mengatakan, sosialisas­i rencana pemortalan Jalan Harun Thohir dilakukan kemarin (20/7) di kantornya.

Rapat sosialisas­i dihadiri Ketua DPRD Gresik Abdul Hamid. Hadir pula pejabat kecamatan serta empat lurah dan kepala desa. Termasuk, perwakilan masyarakat Desa Pulopancik­an, Kramatingg­il, Sidorukun, Kebungson, Sidokumpul, Kroman, Kemuteran, Pekelingan, dan Bedilan.

Ada pula perwakilan perusahaan. Yakni, Pelindo III Cabang Gresik dan PT Gresik Jasatama (GJT). Rapat tertutup untuk wartawan dan berlangsun­g alot sekitar 2,5 jam mulai pukul 08.00 hingga 10.30. ”Karena belum ada kesepakata­n dan komitmen dari perusahaan, Jalan Harun Thohir kami portal. Minggu depan,” kata Gunawan kemarin.

Berapa seharusnya komitmen perusahaan? Menurut Gunawan, survei tim ITS Surabaya menyebutka­n, PT GJT seharusnya berkewajib­an berpartisi­pasi dalam pembanguna­n Jalan Harun Thohir sekitar Rp 16 miliar. Adapun kewajiban PT Pelindo III Cabang Gresik senilai Rp 2,3 miliar.

Mengapa sebesar itu? Sebab, kebutuhan anggaran perbaikan Jalan Harun Thohir mencapai sekitar Rp 26 miliar. GJT dan Pelindo harus berunding dan membuat kesepakata­n dulu. ”Sementara jalan kami portal agar tidak tambah rusak,” kata mantan kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Gresik itu.

Perwakilan PT Pelindo III Cabang Gresik menolak diwawancar­ai setelah acara tersebut. ”Langsung saja ke PU (DPUTR, Red),” kata seorang lelaki sambil berlalu. Adapun Direktur Keuangan PT GJT Edi Hidayat mengatakan bahwa pihaknya sudah menindakla­njuti hasil koordinasi dengan Pemkab Gresik itu dengan baik.

Prinsipnya, GJT telah bersedia, termasuk PT Pelindo III Cabang Gresik. Mereka tidak berkeberat­an. ”Cuma, dananya masih kurang banyak sehingga perlu berunding lagi,” tutur dia.

Edi mengungkap data. Hasil survei pengguna jalan menyebutka­n, 50 persen kendaraan non pelabuhan dan 50 persen kendaraan pelabuhan yang melintasi jalan tersebut. Jadi, bukan hanya GJT dan Pelindo yang memanfaatk­an Jalan Harun Thohir. ”Ada kendaraan perusahaan lain. Kenapa perusahaan itu tidak diajak membantu?” ujarnya.

 ?? CHUSNUL CAHYADI/JAWA POS ?? SOSIALISAS­I: Kepala DPUTR Gunawan Setijadi (kiri) mendamping­i Ketua DPRD Gresik Abdul Hamid yang memimpin rapat pemortalan Jalan Harun Thohir kemarin.
CHUSNUL CAHYADI/JAWA POS SOSIALISAS­I: Kepala DPUTR Gunawan Setijadi (kiri) mendamping­i Ketua DPRD Gresik Abdul Hamid yang memimpin rapat pemortalan Jalan Harun Thohir kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia