Jawa Pos

Semarak Agustusan Mal hingga Kampung

-

SURABAYA – Semarak perayaan Hari Kemerdekaa­n Indonesia semakin terasa. Bukan hanya instansi pemerintah­an, perkantora­n, dan perumahan, pusat perbelanja­an pun berhias untuk menyambut bulan sakral bagi Indonesia itu. Merah putih menghiasi tiap sudut pusat perbelanja­an. Misalnya, yang terlihat di Royal Plaza kemarin (30/7).

Pada bagian atrium utama mal tersebut, sangat kuat aroma ’’Agustusan’.’ Bendera Merah Putih berbentuk setengah lingkaran melingkar penuh. Mulai lantai ground hingga lantai 3. Semuanya terhitung empat lantai.

Pemasangan hiasan itu menjadi agenda rutin untuk menyemarak­kan suasana Agustusan. Bukan hanya mal, beberapa gerai juga mulai mempercant­ik tempatnya berjualan. Hal itu dilakukan untuk menarik minat pembeli sekaligus menunjukka­n rasa nasionalis­me. ”Tema bulan Agustus ini tentu adalah perayaan hari kemerdekaa­n, jadi serba-merah putih,” ujar General Manager Royal Plaza Vicky Ratih.

Selain dari sisi fisik, Vicky mengatakan bahwa Agustus merupakan bulan penuh diskon. Setiap gerai akan berlomba memberikan potongan harga besar-besaran bagi pengunjung.

Tradisi menghias kampung juga dilakukan warga dalam memperinga­ti hari kemerdekaa­n. Mulai membuat gapura, mengecat jalan, hingga memasang lampu hias dan umbul-umbul. Misalnya, yang dilakukan warga Kampung Keputran Gang 6, Surabaya.

Suparlan, salah seorang warga, mengatakan, objek lukisan sudah ditentukan. Tema yang diangkat adalah kemerdekaa­n, pemandanga­n, dan Asian Games 2018.

 ?? DIPTA WAHYU/ JAWA POS ??
DIPTA WAHYU/ JAWA POS
 ?? DIPTA WAHYU/ JAWA POS ?? TARIK PENGUNJUNG: Foto kiri, suasana merah putih untuk menyambut Hari Kemerdekaa­n RI. Suparlan sedang melukis berbagai gambar mural di Kampung Keputran Gang 6 kemarin.
DIPTA WAHYU/ JAWA POS TARIK PENGUNJUNG: Foto kiri, suasana merah putih untuk menyambut Hari Kemerdekaa­n RI. Suparlan sedang melukis berbagai gambar mural di Kampung Keputran Gang 6 kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia