Jawa Pos

Bupati Rayakan Ultah dengan Bakar Bandeng

-

SIDOARJO, Jawa Pos – Hari terakhir Festival Penyetan di alun-alun berlangsun­g meriah kemarin (9/8). Puluhan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) mengikuti aksi bakar bandeng dan penyetan masal. Mereka juga mengenakan kostum bertema kemerdekaa­n.

Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Wabup Nur Ahmad Syaifuddin, Ketua DPRD Sullamul Hadi Nurmawan, Sekda Ahmad Zaini, Kapolresta Kombespol Zain Dwi Nugraha, serta Dandim 0816 Letkol Kav Arief Cahyo Widodo ikut membakar bandeng.

Penyetan bandeng bakar dibuat berbeda-beda. Abah Ipul, sapaan bupati, mengombina­sikannya dengan sambal tomat pedas. Sambal serupa dibuat Gus Wawan, sapaan ketua DPRD. Cak Nur, sapaan Wabup, memadukan bandeng dengan sambal petis kecap. Momen itu sekaligus merayakan ulang tahun Abah Ipul yang ke-70.

’’Mudah-mudahan acara ini bermanfaat bagi kita semua dan diridai Allah,’’ katanya.

Dia mengatakan, Kota Delta merupakan penghasil bandeng terbaik di Indonesia. Banyak pengusaha olahan luar kota yang mengambil bahan dari Sidoarjo. Baik presto, asap, tanpa duri, maupun otak-otak. Menurut Saiful, bandeng sangat berpotensi meningkatk­an pertumbuha­n Sidoarjo. ’’Bandeng di sini berbeda dengan wilayah lain. Bibirnya merah. Dagingnya enak,’’ tuturnya.

Abah Ipul mengapresi­asi kegiatan Festival Penyetan. Masyarakat bisa mengenal produk unggulan dari hasil perikanan. ’’Harapannya, kesejahter­aan petambak dapat berkembang,’’ ungkapnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Sidoarjo Ainur Rahman menambahka­n, tema penyetan diambil karena banyak pelaku UMKM yang memproduks­i sambal. Agar lebih meriah, para peserta diupayakan untuk berinovasi dalam sambal penyetan yang dibuat. ’’Beragam jenis sambalnya. Semua punya cita rasa berbeda. Tentu sangat nikmat di-tolet bandeng bakar,’’ paparnya.

 ?? DIMAS MAULANA/JAWA POS ?? KOMODITAS UNGGULAN: Saiful Ilah dan Nur Ahmad Syaifuddin membakar bandeng di puncak acara Festival Penyetan yang berlangsun­g di alun-alun kemarin (foto atas). Retno Winarsih (tengah) beserta peserta lain ikut bakar ikan bandeng masal.
DIMAS MAULANA/JAWA POS KOMODITAS UNGGULAN: Saiful Ilah dan Nur Ahmad Syaifuddin membakar bandeng di puncak acara Festival Penyetan yang berlangsun­g di alun-alun kemarin (foto atas). Retno Winarsih (tengah) beserta peserta lain ikut bakar ikan bandeng masal.
 ?? DIMAS MAULANA/JAWA POS ??
DIMAS MAULANA/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia