Jawa Pos

Racik Tanaman Toga buat Pelangsing

-

SURABAYA, Jawa Pos – Program kesehatan tradisiona­l (kestra) milik Puskesmas Dukuh Kupang punya gawe kemarin (15/8). Yakni, mengajari ibu-ibu kader toga untuk membuat ramuan pelangsing sendiri. Tentu saja yang berbahan dasar toga (tanaman obat keluarga). Ramuan tersebut diberi nama Minuman Rojak, akronim rosela, jahe, dan kayu manis sebagai bahan baku utama.

”Pasti Ibu-Ibu suka ramuan pelangsing. Tapi, jangan kemudian minum segelas terus bablas makan donat sepuluh biji,” kata drg Nur Kumala, tenaga medis puskesmas yang juga datang di acara kemarin. Celetukann­ya lantas membuat para peserta tertawa.

”Nggak perlu repot dan keluar uang. Apa yang ada di rumah kita manfaatkan. Misalnya, kalau untuk bengkak di gusi, bisa kumur pakai air daun sirih yang mengandung antiseptik,” terang dia. Edukasi singkat dari Kumala lantas dilanjutka­n oleh Riri yang menjadi pemateri utama pembuatan Rojak. Riri menjelaska­n, itu merupakan pertemuan kedua para kader toga di Greenhouse My Darling di Jalan Pulosari.

Pada pertemuan pertama sebulan lalu, para kader diajari membuat minuman pokak sebagai penghangat sekaligus penambah stamina. ”Supaya ibu-ibu nggak sekadar menanam, tapi tahu cara pengolahan tanaman toganya,” papar alumnus Jurusan Pengobat Tradisiona­l Unair itu.

Untuk membuat minuman tersebut, jahe tidak perlu dikupas. Cukup dicuci dengan air mengalir dan disikat sehingga tidak mengurangi timbangan komposisi dan tidak menghilang­kan sari-sarinya. Setelah itu, jahe dicincang dan dimasak dengan 1 liter air bersama kayu manis. Setelah mendidih, barulah rosela dicampurka­n. ”Saya juga beri pengarahan bahwa penyimpana­n jamu tidak boleh lebih dari seminggu. Maksimal 3–4 hari di dalam freezer. Mikroba dan bakteri jahat bisa tercampur ke dalam jamu kalau disimpan lebih dari itu,” ungkapnya.

 ?? GUSLAN GUMILANG/JAWA POS ?? EDUKASI: Riri (kiri) mengajari ibu-ibu kader toga Puskesmas Dukuh Kupang membuat ramuan herbal kemarin.
GUSLAN GUMILANG/JAWA POS EDUKASI: Riri (kiri) mengajari ibu-ibu kader toga Puskesmas Dukuh Kupang membuat ramuan herbal kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia