Jawa Pos

Menjahili Foto Trump dan Erdogan

-

FOTO pertemuan Presiden AS Donald Trump dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada 2017 lalu kerap jadi langganan tangan-tangan usil pembuat hoax. Misalnya yang sedang lalu-lalang di beranda Twitter beberapa hari terakhir. Tampak di antara Trump dan Erdogan ada Perdana Menteri Pakistan Imran Khan.

”Picture Of The year. Proud moment for every Pakistani. Indian may use burnol for the pic.” Begitu narasi yang diunggah pemilik akun Twitter Meer Shahbaz Ali (@Meershahba­zali1) pada 29 September 2019. Sepertinya, Shahbaz Ali yang orang Pakistan itu sedang memamerkan hubungan pemimpin negaranya dengan pemimpin negaranega­ra yang disegani.

Namun, di media sosial, ternyata beredar foto serupa dengan versi berbeda. Foto itu diunggah akun Shyam Mangal pada 16 Juli 2017. Pria di tengah-tengah Trump dan Erdogan bukan Imran Khan, melainkan Perdana Menteri India Narendra Modi. Keterangan foto itu menyebutka­n bahwa Modi telah membawa kehormatan warga India di forum Internasio­nal.

Dua unggahan tersebut seperti menunjukka­n ada netizen India dan Pakistan yang saling pamer kiprah pemimpin mereka tapi menggunaka­n foto palsu. Lalu, versi manakah yang paling benar?

Memanfaatk­an situs padanan gambar, foto versi asli atau tanpa rekayasa digital dari pertemuan tersebut pernah diunggah situs gettyimage­s.in. Keterangan dalam foto itu menyebutka­n, Trump dan Erdogan sedang berbicara dalam pertemuan pemimpin G20 di Hamburg, Jerman, pada 7 Juli 2017.

Kursi di antara Trump dan Erdogan ternyata kosong alias tidak ada yang duduk. Anda dapat melihat versi asli foto itu di bit.ly/ FotoAsliG2­0. Dalam keterangan foto tersebut juga disebutkan bahwa keduanya bertemu dalam sesi pertama pertemuan pemimpin G20. Selain membicarak­an masalah ekonomi perdaganga­n, forum itu membahas perubahan iklim serta perang melawan terorisme internasio­nal.

Situs pencari fakta Hoax of Fact juga mengulas kabar yang menyebar di berbagai platform medsos itu. Menurut mereka, gambar tersebut tidaklah nyata dan hasil rekayasa menggunaka­n

Photoshop. Bukan hanya foto Imran Khan dan Narendra Modi yang digunakan untuk membuat hoax, foto Presiden Rusia Vladimir Putin juga pernah ditempelka­n di tengah Trump dan Erdogan.

Bisa jadi, ke depan ada pembuat

hoax dari Indonesia yang ikutikutan menempel foto Presiden Joko Widodo di foto tersebut. Jadi, jangan mudah percaya informasi aneh-aneh yang menyebar di medsos. Cek dulu ke sumber aslinya atau lewat media-media mainstream.

Gambar yang memperliha­tkan PM Pakistan Imran Khan atau PM India Narendra Modi duduk di antara Trump dan Erdogan adalah hasil rekayasa digital. Foto aslinya pernah diunggah Getty Images pada 2017 saat pertemuan KTT G20.

 ??  ?? HOAX
HOAX
 ??  ?? HOAX
HOAX
 ??  ?? ASLI
ASLI
 ?? ILUSTRASI WAHYU KOKKANG/JAWA POS ??
ILUSTRASI WAHYU KOKKANG/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia