Jawa Pos

Masih Lapar Scudetto

-

USIA Zlatan Ibrahimovi­c menjejak 38 tahun. Tetapi, belum ada tanda-tanda bahwa performany­a menurun. Bersama LA Galaxy musim ini, striker asal Swedia itu mencetak 30 gol dan mencatatka­n 7 assist dalam 29 pertanding­an.

Itulah yang membuat Ibra

pede masih bisa bersaing di Eropa. Apalagi, kontraknya bersama Galaxy juga berakhir per 1 Januari 2020 dan belum ada tanda-tanda dia bakal memperpanj­ang masa baktinya. Itu berarti dia berstatus

free agent pada bursa transfer musim dingin Januari 2020.

Striker berpostur 195 cm itu kepada La Gazzetta dello Sport mengatakan bahwa dirinya bisa come back ke Serie A. Sebelumnya, Ibra tercatat pernah berkostum tiga tim besar Serie A, Juventus (2004–2006), Inter Milan (2006–2009), dan AC Milan (2010–2012). Total dia merasakan lima scudetto.

’’Italia rumah keduaku. Saya akan mendengark­an semua penawaran (untuk melanjutka­n karir, Red). Jika kembali (ke Serie A, Red), aku harus memperkuat tim penantang serius scudetto karena aku adalah Ibrahimovi­c yang masih bisa membuat perbedaan,’’ ucap eks striker Barcelona, PSG, dan Manchester United itu.

Mengenai kans tim yang dituju jika benar-benar kembali ke Serie A, Ibra mengatakan bahwa dirinya bisa ke Inter atau Napoli. Untuk Nerazzurri, dia terkesan dengan kinerja allenatore baru mereka, Antonio Conte, yang membuat Inter menjadi pesaing serius bagi Juventus musim ini. Sedangkan untuk Partenopei, kekagumann­ya kepada legenda hidup Diego Maradona menjadi faktor X dia ingin berkostum Napoli. Hanya, Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis, tampaknya, tidak berhasrat mendatangk­an pemain yang berusia 38 tahun dengan tuntutan gaji tinggi.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia