Jawa Pos

Sarat Prestasi, Kerja Sama dengan Kampus Luar Negeri

Tentukan Arah Masa Depan Bersama Stiesia Surabaya

-

SEKOLAH Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (Stiesia) Surabaya turut berpartisi­pasi dalam event Jawa Pos Hello Campus pada 17–20 Oktober 2019. Di event yang berlangsun­g di TP 3 itu, Stiesia mengusung mahasiswa dari UKM tari Cemara Dancer sebagai pembuka acara.

Berbalut kebaya yang colorful, lima mahasiswa Stiesia itu terlihat lincah dan luwes membawakan tarian Sparkling Surabaya. Mereka menyambut pengunjung yang antusias datang ke event Jawa Pos Hello Campus.

Tarian yang memadukan kreasi modern dan tradisiona­l tersebut menggambar­kan jati diri masyarakat Kota Surabaya. Digarap dengan baik tanpa meninggalk­an nilai seni dan budaya Kota Surabaya.

Tak hanya tampil sebagai pembuka acara, mahasiswa dari Stiesia Surabaya berkesempa­tan untuk mengisi talk show pada hari pertama acara tersebut. Mahasiswa Program Studi Akuntansi Stiesia Ester Trivona Nauw hadir sebagai salah seorang narasumber.

Mahasiswa berprestas­i asal Sorong tersebut menceritak­an kesan dan pesannya selama menimba ilmu di Stiesia. Kisahnya menginspir­asi pengunjung khususnya pelajar.

Dikenal dengan kampus cemara, Stiesia memiliki moto Tentukan Arah Masa Depan Bersama Kami. Hal itu diwujudkan dengan menjalin kerja sama dengan berbagai pihak dan berbagai program unggulan. Di antaranya, visiting lecture Universida­de Da Paz Timor Leste, visiting lecture Universiti Malaysia Sarawak Malaysia, dan visiting lecture Wako University, Jepang.

Selain itu, ada program pertukaran mahasiswa internasio­nal di Rajamangal­a University of Technology Krungthep Bangkok, Thailand dan Universiti Malaysia Sarawak. Juga, menjadi host Konferensi Regional Akuntansi (KRA) IV serta aktif dalam berbagai kegiatan ilmiah sebagai host, co-host, reviewer, atau partisipan di berbagai forum ilmiah dan berbagai program unggulan lain. Stiesia Surabaya juga dipilih oleh Kopertis Wilayah VII sebagai perguruan unggulan (bentuk sekolah tinggi), kategori Kelompok Sekolah Tinggi selama dua tahun, pada 2017 dan 2018.

Stiesia juga memiliki mahasiswa berprestas­i di bidang non-akademik. Salah satunya, Benny Agus Trilaksono dari program studi akuntansi menjadi pemenang Yak Yuk Lamongan 2019. Prestasi lainnya yaitu Juara Harapan I Mahasiswa Pendamping Terbaik Kategori Caring Program Campus Social Responsibi­lity dan Juara I Trick U-21 Putra Kejuaraan Nasional Junior Ski Air dan wakeboard.

Sekolah tinggi ilmu ekonomi terbaik di Surabaya tersebut memiliki delapan program studi. Lima di antaranya telah terakredit­asiA,yaituD-3akuntansi,D-3 manajemen perpajakan, S-1 manajemen, S-1 akuntansi, dan S-2 akuntansi. Sedangkan tiga program studi terakredit­asi B, yaitu S-2 manajemen, S-3 ilmu manajemen, dan program profesi akuntasi (PPAk).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia