Jawa Pos

Dua Bulan, Lukaku Fasih Bahasa Italia

- (io/c17/dns)

PROSES adaptasi striker Inter Milan Romelu Lukaku di Italia bakal semakin mudah. Sebab, pemain 26 tahun itu kini sudah lancar berbahasa Italia. Artinya, hanya butuh waktu dua bulan sejak kepindahan­nya dari Manchester United.

Yang tak kalah luar biasa, bahasa Italia merupakan bahasa kedelapan bagi Lukaku. Sebelumnya, dia fasih bahasa Inggris, Spanyol, Prancis, Jerman, Portugis, Belanda, dan Lingala. Untuk bahasa Lingala, hal itu sering digunakann­ya saat berkomunik­asi dengan Yannick Bolasie saat masih jadi rekan setim di Everton pada musim 2016–2017.

”Penting bagiku untuk terlibat dengan tim (melalui kelancaran berbahasa asing, Red). Itu berguna bagiku untuk komunikasi bersama rekan setim dengan sempurna dan sebaliknya,’’ ucap Lukaku sebagaiman­a dilansir ESPN.

Tidak semua bahasa diperoleh Lukaku melalui kursus. Beberapa di antaranya adalah belajar otodidak. Contohnya Portugis. Saat masih berkostum Chelsea, dia mempelajar­i bahasa itu dari bek kanan The Blues asal Portugal Jose Bosingwa. Kebetulan, keduanya rekan sekamar.

Di sisi lain, cepatnya Lukaku menguasai bahasa Italia tak terlepas dari sang adik, Jordan Lukaku, yang berkostum Lazio musim lalu. Bermula ketika melihat Jordan cukup lancar berbahasa Italia saat diwawancar­ai Sky Italia, Lukaku semakin termotivas­i.

Kecepatan Lukaku menangkap bahasa baru layak di apresiasi. Sebagai kom paras i, ada L au tar o M arti n e z. Meski membela I n ter sejak musim lalu, tan de m Luka ku itu belum lancar berbahasa Italia .” Aku senang dengan kemampuan ini( menguasai bahasa Italia, Red) karena aku bisa membantu rekanku yang lain( yang tidak fasih bahasa Italia, Red) untuk memahami maksud pelatih (Antonio Conte, Red),” tutur Lukaku.

 ?? MATTEO BAZZI/ EPA-EFE T-IMAGES ?? ASIAN HANDICAP 0:¼
BONGKAR: Gawang Dortmund yang dikomando Mats Hummels akan diuji oleh Inter asuhan Antonio Conte (kiri atas) dengan Romelu Lukaku sebagai bombernya.
MATTEO BAZZI/ EPA-EFE T-IMAGES ASIAN HANDICAP 0:¼ BONGKAR: Gawang Dortmund yang dikomando Mats Hummels akan diuji oleh Inter asuhan Antonio Conte (kiri atas) dengan Romelu Lukaku sebagai bombernya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia