Jawa Pos

Sulam dengan Teknik Lama, tapi Gaya Baru

-

SURABAYA, Jawa Pos – Membuat hiasan dengan hand embroidery atau sulam tangan kini lebih mudah dilakukan siapa saja serta bisa diterapkan untuk apa saja. Begitu kata crafter Melia Ika Indri kemarin. Dia mencontohk­an sulam gaya baru yang kini tengah disukai.

Selama ini ada beberapa teknik jahitan dalam kerajinan sulam. Misalnya, cross stitch yang membentuk jahitan silang atau back stitch yang membentuk garis lurus, chain stitch yang tampak seperti rantai bersambung, hingga french knot yang membentuk jahitan bulat layaknya simpul. Dulu teknik tersebut digunakan secara terbatas. Salah satunya, menghasilk­an sulaman motif bunga.

Saat ini gaya sulam sudah berbeda. Gaya modern itu lebih minimalis. Melia menyatakan, gaya tersebut tidak menggunaka­n teknik jahitan yang banyak. Hanya long stitch dan short stitch. Berbentuk garis panjang dan pendek. Karena itu, motifnya juga bisa beragam. ’’Tidak harus bunga, bisa apa saja mengikuti tren yang ada. Mulai makanan, hewan, hingga tulisan,’’ terangnya.

Gaya sulam modern lebih menitikber­atkan pemenuhan ruang kosong. Misalnya, bentuk kotak. Long stitch dan short stitch digunakan untuk memenuhi kotak tersebut. Untuk pemula, jenis jahitan itu lebih mudah dipraktikk­an. ’’Pemula biasanya membutuhka­n waktu tiga jam saja untuk membuat satu hasil sulaman,’’ ujar perempuan asal Malang tersebut.

Dia mengakui, teknik itu membutuhka­n kesabaran dan ketelatena­n yang lebih tinggi. Terlebih jika ingin menggunaka­n teknik gabungan long dan short stitch untuk menghasilk­an gradasi warna jahitan. Melia menyatakan, gradasi warna tersebut bisa menampilka­n hasil motif yang nyata, bahkan sama dengan aslinya.

’’Gabungan jahitan itu memang lebih kompleks, bisa menghasilk­an gradasi dan shading yang mendekati realisme yang disebut needle painting. Jadi, seperti melukis, tapi menggunaka­n benang sulam,’’ terang Melia.

 ?? ALFIAN/JAWA POS ?? LEBIH MUDAH: Tren sulam yang sekarang hanya menggunaka­n dua jenis jahitan. Tapi, lebih membutuhka­n kesabaran karena jahitan tersebut harus memenuhi ruang kosong dalam motif yang diinginkan.
ALFIAN/JAWA POS LEBIH MUDAH: Tren sulam yang sekarang hanya menggunaka­n dua jenis jahitan. Tapi, lebih membutuhka­n kesabaran karena jahitan tersebut harus memenuhi ruang kosong dalam motif yang diinginkan.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia