Jawa Pos

Maung Bandung Sedang Pincang

-

BANDUNG, Jawa Pos – Setelah tertunda, Persib Bandung akhirnya bisa melakoni laga melawan Arema FC sore nanti di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Sayang, laga tunda itu tidak menguntung­kan bagi tuan rumah. Bermain di FIFA Matchday, Maung Bandung harus kehilangan sejumlah pilar.

Di antaranya, Febri Hariyadi dan Ardi Idrus yang dipanggil ke timnas Indonesia untuk persiapan kualifikas­i Piala Dunia melawan Malaysia pada 19 November mendatang. Juga striker andalan Ezechiel N’Douassel yang harus membela negaranya, Chad. ’’Ini sangat menyulitka­n bagi kami,’’ ujar pelatih Persib Robert Rene Alberts dalam jumpa pers kemarin (11/11).

Selain itu, beberapa pemain pilarnya diragukan tampil. Kevin van Kipperslui­s kemarin belum bisa bergabung dalam

’’Jika saja kami bertanding melawan Arema sesuai dengan jadwal awal, komposisi tim akan berbeda. Kami tidak harus bermain dengan banyak pemain yang ke timnas. Tidak ada yang cedera juga. Sebaliknya, di kubu Arema, mereka mempunyai bek yang cedera dan sekarang pemain itu sudah tidak (cedera). Jadi, situasi ini menguntung­kan bagi Arema,’’ tegas Alberts.

Di luar itu, ada beberapa hal positif. Persib punya semangat berlipat-lipat sore nanti karena Stadion Si Jalak Harupat dikabarkan penuh dengan Bobotoh. ’’Saya yakin pemain menunjukka­n sikap, karakter, dan dedikasi untuk memenangi laga ini,’’ terangnya.

Nah, karena banyak pemain yang tak bisa dimainkan, pelatih asal Belanda itu bakal melakukan perubahan strategi. Mungkin ada rotasi besar-besaran di tim. ’’Kami akan memainkan komposisi yang tidak seperti biasanya. Terutama karena kami tidak punya striker,’’ ucapnya.

Sementara itu, pelatih Arema FC Milomir Seslija tidak mau disebut timnya lebih diuntungka­n sore nanti. Menurut dia, banyak juga skuadnya yang absen. ’’Tapi, kami tidak khawatir. Kami punya pemain muda lain yang bisa diberi kesempatan. Hanya butuh fokus, konsentras­i, dan bermain bagus,’’ ungkapnya.

 ?? ALLEX QOMARULLA/JAWA POS ?? PEMULIHAN: David da Silva diterapi oleh Samudra Angga di Stadion Gelora Bung Tomo kemarin.
ALLEX QOMARULLA/JAWA POS PEMULIHAN: David da Silva diterapi oleh Samudra Angga di Stadion Gelora Bung Tomo kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia