Jawa Pos

Album Ketiga HIVI! Lebih Beragam

-

JAKARTA, Jawa Pos – Cerita sehari-hari bisa jadi inspirasi lagu yang manis dan penuh semangat. Itulah yang dilakukan grup musik pop HIVI! di album ketiga mereka. Berjudul Ceritera, album yang dirilis Rabu (13/11) itu berisi sembilan lagu yang dibuat dari ceritaceri­ta personal personelny­a. Mereka adalah Ilham Aditama (vokalis), Nadhia ”Neida” Aleida (vokalis), Febrian Nindyo (gitaris), dan Ezra Mandira (gitaris). Ada yang dialami sendiri, ada pula yang didapat dari penggemar atau orang di sekitar mereka.

Jumat petang (15/11) di kawasan Kebayoran Baru, HIVI! berbagi cerita soal album mereka. ”Diberi judul Ceritera, karena kami mau bercerita ke pendengar sehingga mereka merasa lebih dekat,” terang Ezra.

Album itu dirilis HIVI! setelah menginjak tahun kesepuluh karir mereka. Tak heran, dari segi musik, lagu-lagu di album Ceritera lebih beragam. ’’Salah satunya, kami banyak mengangkat musik Indonesia tahun 70-an sampai 80-an. Inspirasin­ya dari musik karya Guruh Soekarno Putra, Chandra Darusman, atau Chrisye,” papar Febri.

Sebut saja, lagu Satu-satunya yang menggunaka­n musik disko 70-an, Teman Sejati yang memuat sepenggal lirik lagu Kisah Kasih di Sekolah, sampai lagu Pemuda

milik band Chaseiro yang dibawakan dengan gaya baru. ”Kami mau ngenalin ke fans muda bahwa musik Indonesia tahun 70 atau 80 itu asyik lho,” tambah Ezra.

Genre lagu pun lebih beragam. Meski grup musik pop, HIVI! juga memasukkan sejumlah lagu dengan genre di luar pop. Apalagi, pada album ketiga, keempat personel langsung turun tangan dalam proses pembuatan lirik atau musik.

Sebagai produser musik, HIVI! mengganden­g maestro gitar Tohpati. ”Musiknya Mas Tohpati Indonesia banget, cocok sama tujuan HIVI! di album ketiga. Beliau juga bisa sharing

tentang musik Indonesia era 1970 atau 1980,” tutur Febri.

Untuk merayakan launching album tersebut, konser mini bertajuk Pesta Ceritera diselengga­rakan pada Jumat malam di M Bloc Space. Di sana HIVI! membawakan 19 lagu dari album pertama hingga album ketiga. ’’Ini kami rencanakan sejak tahun lalu dan mau diadakan setelah hari jadi kesepuluh HIVI!,” ucap Neida.

 ?? GLANDY BURNAMA/JAWA POS ?? CERITAKAN CERITERA: Dari kiri, Febrian Nindyo, Ezra Mandira, Nadhia ’’Neida” Aleida, dan Ilham Aditama.
GLANDY BURNAMA/JAWA POS CERITAKAN CERITERA: Dari kiri, Febrian Nindyo, Ezra Mandira, Nadhia ’’Neida” Aleida, dan Ilham Aditama.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia