Jawa Pos

Misi Hapus Kenangan Buruk

-

STADION Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) kerap menorehkan memori buruk bagi Persebaya Surabaya. Pada musim 2005, misalnya, Persebaya sempat WO pada babak delapan besar Divisi Utama. Green Force –julukan Persebaya– mundur dengan alasan keamanan.

Kenangan buruk terakhir adalah Persebaya dikalahkan Persija di ajang Indonesia Super League pada 29 November 2009. Saat itu Persebaya takluk 3-4. Memori kelam itu diharapkan tidak terulang malam nanti.

Untungnya, di skuad Persebaya saat ini, tidak ada lagi pemain yang pernah merasakan memori kelam 2005 dan 2009. Aji Santoso pun meminta pemainnya tidak memikirkan laga-laga yang sudah lewat. Arsitek

Persebaya itu juga berharap SUGBK malam nanti dipenuhi pendukung tuan rumah. ’’Saya yakin pemain Persebaya akan menikmati pertanding­an. Ini laga seru,’’ ungkapnya.

Pelatih asal Malang tersebut berpesan agar kedua suporter menjaga kondusivit­as pertanding­an. ’’Dalam sepak bola, rivalitas memang seru, tapi harus diiringi hal positif. Namun, saya bermimpi betapa indahnya kalau kedua suporter berada dalam satu tribun,’’ tuturnya.

Hal senada disampaika­n kapten Persebaya Ruben Sanadi. Dia menegaskan bahwa Persebaya dan Persija memang memiliki rivalitas, tetapi hanya di lapangan. ’’Kami para pemain tetap bersahabat dan bersaudara. Tidak ada masalah soal rivalitas. Saya ingin semua suporter bersatu,’’ kata Ruben.

Sanksi larangan bagi Bonek atau pendukung Persebaya memang masih berlaku. Karena itu, Fans Relation Manager Persebaya Sidik Tualeka berharap Bonek tidak nekat datang ke SUGBK. ’’Lebih bijak lagi, mereka yang cinta Persebaya tidak perlu memaksa datang ke stadion tim lawan. Apalagi membeli tiket mereka. Itu sama saja memberikan dukungan finansial kepada tim lawan,’’ terang Sidik.

Anggota Bonek Jabodetabe­k Joe Oktavano sependapat dengan Sidik. ’’Selain Persebaya masih dihukum, hubungan dengan suporter tuan rumah belum bagus. Mendukung tidak harus datang ke stadion. Lebih baik berikan doa. Sepak bola tidak sebanding dengan nyawa,’’ tegas Joe.

 ?? CHANDRA SATWIKA/JAWA POS ?? PENUH KENANGAN: Pemain Persebaya saat menjalani latihan resmi di SUGBK kemarin.
CHANDRA SATWIKA/JAWA POS PENUH KENANGAN: Pemain Persebaya saat menjalani latihan resmi di SUGBK kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia