Jawa Pos

Tsai Ing-wen Minta Beijing Hargai Kedaulatan

-

TAIPEI, Jawa Pos – Presiden Taiwan Tsai Ing-wen kembali menunjukka­n sikap keras terhadap Tiongkok. Tsai menuturkan bahwa Presiden Xi Jinping dan sekutunya mesti sadar tidak akan bisa mengakuisi­si pulau tersebut. Tsai meminta Partai Komunis segera membuka jalan damai dan menghargai kedaulatan pemerintah Taiwan.

Dalam wawancara dengan BBC, Tsai menegaskan bahwa Tiongkok daratan seharusnya menunjukka­n hormat kepada Taiwan. Sebab, Taiwan sudah berkali-kali menegaskan penolakan terhadap proposal untuk kembali menjadi bagian Republik Rakyat Tiongkok.

”Kami tak perlu deklarasi sebagai negara independen. Sebab, kenyataann­ya begitu selama 70 tahun terakhir,” tegas politikus 63 tahun tersebut.

Sejarah demokrasi Taiwan dimulai saat Partai Kuomintang kalah dalam perang sipil dan terpaksa melarikan diri. Partai nasionalis itu pun menduduki Pulau Taiwan dan menjadi penguasa secara diktator. Namun, kekuasaan Kuomintang hilang pada 1980 dan Taiwan berubah menjadi salah satu negara demokrasi termaju di Asia. ”Kami punya identitas dan bangsa sendiri. Kami layak mendapatka­n respek dari Tiongkok,” tutur Tsai.

Beberapa tahun terakhir, proposal One China dari Xi Jinping sebenarnya mulai menuai dukungan masyarakat Taiwan. Han Kuo-yu, kandidat presiden dari Kuomintang, menggunaka­n sentimen tersebut untuk menumbangk­an Tsai dan partai. Namun, pada akhirnya, Han kalah dalam pemilu awal tahun ini.

Tsai menyatakan, intimidasi Tiongkok dan krisis Hongkong-lah yang menjadi faktor penentu. Dua hal itu mengingatk­an masyarakat bahwa mengikatka­n diri dengan daratan utama adalah berbahaya.

”Meski menghadapi tekanan (untuk melakukan deklarasi kemerdekaa­n, Red), saya masih mempertaha­nkan status quo. Itu adalah kebijakan kami untuk sahabat kami di Tiongkok,” ujarnya.

Meski begitu, dia menegaskan bahwa Taiwan siap menghadapi semua skenario. Jika suatu saat Tiongkok memutuskan melakukan agresi, dia menambahka­n bahwa Taiwan tidak akan pasrah. ”Menginvasi Taiwan bakal membuat Tiongkok rugi banyak,” tandasnya.

 ?? SAM YEH/AFP ?? UNJUK KEKUATAN:
Jet tempur F-16V dan amunisinya dipamerkan dalam latihan militer di Chiayi, Taiwan, kemarin. Foto atas, tentara Taiwan berpose dengan tank CM-11 dalam latihan di markas militer Kaohsiung, Taiwan, kemarin.
SAM YEH/AFP UNJUK KEKUATAN: Jet tempur F-16V dan amunisinya dipamerkan dalam latihan militer di Chiayi, Taiwan, kemarin. Foto atas, tentara Taiwan berpose dengan tank CM-11 dalam latihan di markas militer Kaohsiung, Taiwan, kemarin.
 ?? SAM YEH/AFP ??
SAM YEH/AFP

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia