Jawa Pos

Weinstein Diganjar 23 Tahun Penjara

- NEW YORK,

Jawa Pos – Babak peradilan kasus produser Hollywood Harvey Weinstein di pengadilan Manhattan, New York, baru saja berakhir. Hakim James Burke baru saja memberikan hukuman penjara 23 tahun atas dua kasus yang melibatkan pria 68 tahun tersebut.

Putusan Burke benar-benar membuat kubu Weinstein frustrasi. Sebab, kuasa hukumnya terus meminta agar sang klien bisa diberi keringanan. Mereka mendesak hakim agar memutus hukuman mendekati batas minimum, yakni lima tahun.

Namun, Burke, tampaknya, tak bersimpati dengan Weinstein. Dia menerapkan hukuman yang mendekati batas maksimum 29 tahun setelah para juri memberikan putusan bersalah. ”Saya benar-benar bingung. Saya adalah contoh pertama (dari gerakan dan banyak pria yang kini dituduh secara tak adil,” ungkapnya seperti dilansir Agence France-Presse.

Panel juri yang terdiri atas 7 pria dan 5 perempuan menyatakan bahwa pria yang berada di balik film-film peraih Oscar itu terbukti melakukan kejahatan seksual tingkat pertama kepada Mimi Haley. Dia memaksa sang asisten produser melakukan seks oral pada 2016.

Dia juga terbukti melakukan pemerkosaa­n tingkat ketiga terhadap mantan aktris Jessica Mann pada 2013. Meski begitu, Weinstein terhindar dari dakwaan yang jauh lebih buruk. Yakni, dakwaan pemerkosaa­n tingkat pertama maupun pelaku predator seksual. ”Kini satu-satunya warisan darinya adalah dakwaan pemerkosaa­n,” tulis Silence Breakers, kelompok yang berisi 24 penuduh kejahatan seks Weinstein.

Kisah Weinstein bakal dilanjutka­n dengan proses hukum di Los Angeles. Saat ini jaksa di sana sudah memulai ekstradisi sang produser. Sementara itu, kondisi kesehatan Weinstein semakin buruk.

Beberapa jam setelah putusan, Weinstein dipindahka­n dari penjara Rikers Island menuju Bellevue Hospital karena keluhan sakit di dada. Selama proses peradilan, dia memang sempat mengalami keluhan jantung. Pada akhirnya, dokter harus memasang ring jantung dalam operasi pada Februari.

Hampir 90 perempuan, termasuk Angelina Jolie dan Salma Hayek, telah mengaku sebagai korban Weinstein. Hal tersebut membuat karir pria yang dikaitkan dengan 300 nominasi dan 81 piala Oscar itu jatuh.

 ?? SETH WENIG/AP ?? Harvey Weinstein
SETH WENIG/AP Harvey Weinstein

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia