Jawa Pos

Meninggal Mendadak saat Hendak ke Bank

-

SURABAYA, Jawa Pos – Warga Jalan Mulyosari Blok PC, Mulyorejo, dikagetkan dengan adanya pengemudi yang meninggal mendadak kemarin (4/5). Bambang Didik Rianto, 55, yang mengendara­i mobil Isuzu Panther silver bernopol L 1241 CA ditemukan tak sadarkan diri oleh juru parkir.

Sekretaris Kecamatan Mulyorejo Deddy Sjahrul Kusuma mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00. Saat itu, warga Bluru Permai, Sidoarjo, tersebut datang dari arah utara dan hendak ke BRI Cabang Mulyosari. ”Mobil sudah berhenti dan diparkir. Tapi, juru parkir curiga, sudah 10 menit tidak keluar-keluar,” tuturnya.

Setelah didekati, juru parkir memanggil Bambang. Namun, tidak ada respons. Karena khwatir, juru parkir itu lantas melapor ke polsek dan puskesmas setempat. Tak berselang lama, satu unit mobil ambulans dari puskemas diiringi angota polsek tiba di lokasi kejadian. ”Saat akan melakukan evakuasi, pihak puskesmas mengurungk­an niat karena tidak menggunaka­n alat pelindung diri (APD) lengkap. Sehingga mereka menghubung­i PMI Kota Surabaya untuk mengevakua­si korban,” jelasnya.

Pukul 09.30, satu unit ambulans PMI Kota Surabaya tiba di lokasi dan mengevakua­si Bambang ke RSUD dr Soetomo. ”Setelah dievakuasi, mobil korban langsung disemprot menggunaka­n cairan disinfekta­n oleh anggota Polsek Muylorejo. Supaya steril,” katanya.

Menurut pemeriksaa­n awal, dugaan penyebab kematian korban adalah serangan jantung. ”Untuk hasil pastinya, pihak rumah sakit sedang mendalami. Kita tunggu saja hasilnya,” ujarnya.

 ?? FAJAR TUMANGGOR/JAWA POS ?? DIDUGA SERANGAN JANTUNG: Anggota Polsek Mulyorejo mengamanka­n lokasi warga yang meninggal mendadak di Jalan Mulyosari kemarin.
FAJAR TUMANGGOR/JAWA POS DIDUGA SERANGAN JANTUNG: Anggota Polsek Mulyorejo mengamanka­n lokasi warga yang meninggal mendadak di Jalan Mulyosari kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia