Jawa Pos

Terapkan Physical Distancing di Halte Suroboyo Bus

-

SURABAYA, Jawa Pos – Dinas Perhubunga­n (Dishub) Surabaya menerapkan aturan physical distancing di seluruh halte yang dilalui. Di Surabaya Timur, setidaknya ada dua rute utama yang memiliki banyak halte. Yakni, jalur MERR dengan 32 halte serta rute timur ke barat dengan 13 halte.

’’Di semua halte itu kami terapkan jaga jarak antar penumpang,” kata Kepala UPTD Pengelolaa­n Transporta­si Umum (PTU) Dishub Surabaya Frankie Yuanus kemarin (11/5). Salah satu halte yang menerapkan pembatasan jarak di tempat tunggunya adalah halte MERR SMPN 19. Dari pengamatan, setiap bangku bagi para penunggu bus dibuat berjarak minimal 1 meter. ’’Ada satu bangku yang diberi tanda silang. Itu yang tidak boleh ditempati,” katanya.

Frankie menuturkan, pembuatan pembatas jarak dilakukan bersama beberapa satuan kerja (satker) pemkot. Antara lain, satpol PP serta dinas kebersihan dan ruang terbuka hijau (DKRTH). ’’Supaya edukasi dilakukan secara menyeluruh,” ujarnya.

Penerapan physical distancing di halte Suroboyo Bus selama ini berjalan dengan baik. Tidak ada warga yang berkerumun dan berdempeta­n saat menunggu bus. ’’Semua ini juga imbas penguranga­n armada bus. Penguranga­n itu mempertimb­angkan turunnya aktivitas masyarakat yang menggunaka­n Suroboyo Bus,” ungkapnya.

Selain di bangku tunggu halte, dishub menerapkan jaga jarak di dalam bus. Dengan begitu, penumpang tidak berdempeta­n. Frankie mengatakan belum tahu kapan kebijakan itu berakhir. Saat ini pembatasan sosial berskala besar memasuki tahap kedua. ’’Semoga kita saling mendukung untuk mencegah persebaran Covid-19 ini. Kami melakukan usaha semaksimal mungkin. Warga pun harus mendukung,” ucapnya.

 ?? ROBERTUS RISKY/JAWA POS ?? PUTUS RANTAI PENULARAN: Petugas Suroboyo Bus Rizki Savira memeriksa halte di depan SMPN 19, Jalan Ir Soekarno, yang menerapkan physical distancing kemarin.
ROBERTUS RISKY/JAWA POS PUTUS RANTAI PENULARAN: Petugas Suroboyo Bus Rizki Savira memeriksa halte di depan SMPN 19, Jalan Ir Soekarno, yang menerapkan physical distancing kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia