Jawa Pos

Abaikan PSBB, Foto Bareng di Tugu Titik Nol Kilometer

-

SURABAYA, Jawa Pos – Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) tahap kedua, tampaknya, tak berlaku di sebagian kawasan di utara. Kemarin pagi (17/5) kerumunan terlihat di kawasan Tugu Pahlawan, tepatnya di depan Tugu Titik Nol Kilometer. Beberapa anggota klub motor tampak berfoto bersama. Sebagian besar tidak memakai masker.

Salah seorang driver ojek online, Suryanto Nugroho, mengetahui betul aktivitas di titik nol kilometer tersebut. Menurut dia, titik itu memang menjadi jujukan dan lokasi kumpul komunitas kendaraan dari berbagai daerah di Jawa Timur. ’’Uwes biasa. Biker selalu tahu titik itu. Yang nongkrong juga nggak lama,’’ ujarnya.

Biasanya, aktivitas itu berlangsun­g pada malam minggu atau Minggu pagi. Namun, dia menyayangk­an adanya aktivitas tersebut. Meski hanya sebentar, alangkah baiknya mereka tetap berada di rumah dan menahan dulu untuk tidak touring. ’’Masalahnya kan ini PSBB. Kalau ada petugas, ditertibka­n itu. Karuan kami, ojol, jelas kepentinga­nnya,’’ ungkapnya. Dia berharap semua pihak bisa menahan aktivitas di luar rumah.

Sementara itu, Kabid Ketertiban Umum dan Ketenteram­an Masyarakat Satpol PP Surabaya Pieter Frans Rumaseb belum mendapat laporan terkait dengan aktivitas tersebut. Dia berjanji menindak tegas jika mendapati kegiatan serupa. ’’Situasinya ini kan masih PSBB. Kalau nanti ada, jelas tindak tegas,’’ jelasnya.

Dia mengakui, kawasan Tugu Pahlawan dan sepanjang Jalan Pahlawan, lalu kawasan Tunjungan memang sering digunakan klub motor untuk pemberhent­ian. Namun, segala bentuk kerumunan dilarang demi memutus mata rantai persebaran Covid-19.

Penilangan terhadap pengendara yang melanggar bukanlah hal yang sulit. Sebab, dasar hukum melakukan penindakan itu sudah ada. Ditambah, lanjut Pieter, masa pandemi belum berakhir.

 ?? AHMAD KHUSAINI/JAWA POS ?? SEPERTI TIDAK ADA COVID-19: Beberapa pengendara motor yang tergabung dalam klub terlihat berfoto-foto di Tugu Titik Nol Kilometer Surabaya.
AHMAD KHUSAINI/JAWA POS SEPERTI TIDAK ADA COVID-19: Beberapa pengendara motor yang tergabung dalam klub terlihat berfoto-foto di Tugu Titik Nol Kilometer Surabaya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia