Jawa Pos

4 Program Beasiswa Unipa Surabaya

Gratiskan Biaya Pendaftara­n sebagai Bentuk Peduli Covid-19

-

UNIVERSITA­S PGRI Adi Buana (Unipa) Surabaya meluncurka­n beasiswa edukasi bagi calon mahasiswa baru (camaba) Unipa Surabaya tahun akademik 2020-2021. Menariknya, beasiswa tersebut berlaku untuk seluruh program studi di Unipa Surabaya, termasuk program pascasarja­na (S-2).

Program tersebut merupakan bentuk kepedulian Unipa Surabaya terhadap pengaruh pandemi Covid-19. Kampus tersebut berupaya melebarkan jenis dan kategori beasiswa agar lebih merata. Ada empat kategori beasiswa edukasi Unipa yang diberikan, yaitu beasiswa prestasi akademik, prestasi nonakademi­k, sosial, dan bidikmisi. Ketentuan tersebut berdasar pada Surat Keputusan Rektor Unipa Surabaya

Nomor: 067/SK/III/2020 yang tertera secara resmi.

Beasiswa prestasi akademik ditujukan bagi camaba yang mendapat peringkat 5 besar di SMA/ SMK sederajat dan 5 besar hasil tes PMB Unipa Surabaya. Selain itu, camaba yang berprestas­i 5 besar ekstrakuri­kuler di SMA/SMK sederajat serta berprestas­i sebagai atlet aktif tingkat provinsi, nasional, dan internasio­nal bisa ikut seleksi di beasiswa prestasi nonakademi­k. Ada pula penghargaa­n khusus bagi hafiz dan hafizah.

Kemudian, beasiswa bidikmisi bisa diberikan kepada camaba berdasarka­n hasil seleksi pemerintah melalui LLDIKTI Wilayah VII. Satu lagi beasiswa yang spesial. Yakni, beasiswa sosial yang diperuntuk­an bagi siswa umum, suami/istri/anak asuh, dan dosen luar biasa.

Rektor Unipa Surabaya Dr M. Subandowo MS menyatakan, beragam beasiswa tersebut bersifat terbuka sehingga semua camaba dapat mengikuti seleksi sesuai ketentuan yang telah ditetapkan. Unipa juga menggratis­kan biaya pendaftara­n camaba serta memberikan potongan Rp 1 juta untuk mahasiswa guru, anak guru, tenaga teknik dinas, dan alumni SMA ITP Surabaya.

’’Ini adalah bentuk komitmen kami terhadap dunia pendidikan agar para camaba bisa tetap melanjutka­n studi di perguruan tinggi. Meski menghadapi kesulitan seperti sekarang, mereka tetap bisa bermimpi untuk meraih cita-cita. Saya harap camaba bisa segera mengambil kesempatan yang baik ini,’’ ujar Subandowo.

Sehubungan dengan itu, Kepala Pusat Humas dan Promosi Unipa Surabaya Drs Triman Juniarso MPd menyebutka­n bahwa beasiswa tersebut tak membatasi jurusan tertentu. ’’Diharapkan hal itu bisa memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhka­n. Kami juga menyiapkan kurikulum baru yang penuh dinamika untuk memasuki new normal. Jadi kurikulum yang benar-benar untuk merdeka belajar,’’ jelas Triman.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia