Jawa Pos

Bisa Beribadat di Pura meski Terbatas

-

SURABAYA, Jawa Pos – Suasana khidmat begitu terasa saat sebagian umat Hindu memasuki kawasan Pura Agung Jagat Karana. Kemarin (4/7) puluhan umat Hindu di Surabaya melakukan ibadat Piodalan dan Saraswati dengan menerapkan protokol kesehatan. Meski begitu, esensi ibadat yang dilakukan enam bulan sekali itu tidak berkurang.

Sebelum memasuki kawasan Utama Mandala, umat harus mencuci tangan dan melintasi bilik disinfekta­n. Kemudian, para pecalang memeriksa suhu tubuh dan memperbole­hkan memasuki kawasan Utama Mandala. Upaya tersebut dilakukan untuk mencegah persebaran Covid-19.

Menurut Ketua Bidang Sosial Banjar Besar Pura Agung Jagat Karana Surabaya Ketut Arthana, protokol itu disampaika­n jauhjauh hari melalui Buku Panduan Upacara Piodalan dan Saraswati. Buku panduan tersebut, kata dia, telah didistribu­sikan pada seluruh banjar di Surabaya. ’’Sesuai dengan anjuran pemerintah, sterilisas­i penuh. Bahkan, ada yang pakai face shield,’’ katanya kemarin.

Ketut menjelaska­n, buku panduan itu juga menyebut jumlah maksimal umat yang beribadat. Yakni, 50 orang yang didominasi pandita dan panitia upacara. Dalam buku tersebut, tertera pula panduan umat untuk beribadat di rumah masingmasi­ng. ’’Kalau diperboleh­kan semua, ya bisa sampai ribuan umat yang hadir. Makanya, ada pembatasan,’’ ungkapnya.

Mengantisi­pasi membeludak­nya umat yang datang ke pura, panitia menyediaka­n ruang tunggu di kawasan Madya Mandala. Tersedia kursi dengan pembatasan jarak yang ditempatka­n di Bale Agung Gong dan Bale Agung Suci agar tidak terjadi penumpukan di kawasan Utama Mandala. Meski, kawasan itu masih dapat menampung banyak umat. ’’Kami tidak menolak atau melarang ya. Hanya pembatasan. Buktinya, ada umat yang datang saat siang dan sore,’’ jelasnya.

 ?? AHMAD KHUSAINI/JAWA POS ?? TETAP JAGA JARAK: Umat Hindu beribadat dalam rangka Piodalan dan Saraswati di Pura Agung Jagat Karana kemarin.
AHMAD KHUSAINI/JAWA POS TETAP JAGA JARAK: Umat Hindu beribadat dalam rangka Piodalan dan Saraswati di Pura Agung Jagat Karana kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia