Jawa Pos

Operasi Gabungan Cakup Pengujian Emisi Gas Buang

-

SURABAYA, Jawa Pos - Operasi gabungan pemeriksaa­n suratsurat kendaraan kembali dilakukan kemarin (23/7). Kendaraan yang melintasi Unesa–CitraLand dihentikan sementara oleh dishub bersama Satlantas Polrestabe­s dan Polsek Wiyung. Dari pukul 08.00 hingga 10.00, ada 48 kendaraan yang diperiksa.

Pemeriksaa­n meliputi emisi gas buang, kelengkapa­n surat kendaraan, muatan berlebih, dan penggunaan masker. Bambang Indiyono, koordinato­r Pengawasan dan Pengendali­an (Wasdal) Dishub Kota Surabaya, menyatakan bahwa pihaknya mendapati 4 unit kendaraan yang tak lulus uji emisi. ”Ada juga yang buku ujinya mati,” paparnya. Ada sekitar 4 unit yang buku ujinya sudah melewati tanggal aktif.

Sementarai­tu,satlantasm­enertibkan 9 unit kendaraan berkaitan dengan kurangnya kelengkapa­n surat dan membawamua­tanyangber­lebihan.

Lalu,PolsekWiyu­ngmenindak­5unit kendaraan. Mayoritas pelanggara­n terjadi karena penumpang sepeda motor tak menggunaka­n helm.

Terkait dengan penggunaan masker, Bambang masih menemukan banyak pengendara yang tak taat. Sebenarnya, mereka sudah membawa masker sendiri-sendiri. Namun, saat berkendara, justru dilepas. ”Saat dihentikan petugas, baru buruburu nyari dan pakai,” jawabnya.

Petugas tetap memberikan sanksi sesuai dengan perwali yang berlaku. Saat dihentikan, pelanggar diberi pilihan beragam jenis sanksi.

Mayoritas memilih push-up sebagai hukuman. Ada juga warga yang memilih menyebutka­n sila-sila Pancasila. Setelah memberlaku­kan sanksi, pihak dishub juga memberikan masker kain gratis. Bambang menyatakan, operasi gabungan semacam itu rutin dilakukan 4 kali tiap bulan. ”Untuk lokasinya, pindahpind­ah,” ujarnya.

 ?? RIANA SETIAWAN/JAWA POS ?? TERTIBKAN PENGENDARA: Operasi gabungan dishub, satlantas, dan Polsek Wiyung di kawasan kampus Unesa hingga CitraLand kemarin juga mencakup uji emisi gas buang.
RIANA SETIAWAN/JAWA POS TERTIBKAN PENGENDARA: Operasi gabungan dishub, satlantas, dan Polsek Wiyung di kawasan kampus Unesa hingga CitraLand kemarin juga mencakup uji emisi gas buang.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia