Jawa Pos

Hari Pertama Tindak 153 Pelanggar

Operasi Patuh Semeru 2020

-

SURABAYA, Jawa Pos – Sebanyak 153 pengguna kendaraan terjaring razia dalam hari pertama Operasi Patuh Semeru 2020 kemarin. Rata-rata pelanggar tidak melengkapi diri dengan dokumen berkendara­an.

Kasatlanta­s Polrestabe­s Surabaya AKBP Teddy Chandra mengungkap­kan, pelanggara­n lalu lintas masih didominasi pengguna sepeda motor dengan 119 pelanggar. Sisanya adalah roda empat. Dia menjelaska­n, dalam operasi tersebut, polisi berkelilin­g ke sejumlah titik rawan pelanggara­n. Misalnya, Wonokromo, Mayjen Sungkono, hingga perempatan Kertajaya dan Basuki Rachmat.

Selain pelanggara­n lalu lintas, lanjut dia, polisi memberikan teguran bagi pengendara yang tidak menggunaka­n protokol kesehatan. Namun, penerapan itu dilakukan secara lisan. Sebab, jika tertulis, itu bukan merupakan kewenangan kepolisian.

Meski demikian, dia menjelaska­n, pada penerapan operasi patuh kali ini, selain penindakan tilang, tim lebih memperhati­kan sosialisas­i untuk menggunaka­n masker. Jika ditemukan pengendara yang tidak menggunaka­n masker, personil akan menegurnya.

Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo menerangka­n, penerapan tilang masih menekankan pada tujuh pelanggara­n prioritas. Misalnya, menggunaka­n ponsel saat berkendara, melawan arus lalu lintas, berkendara melebihi kecepatan, berbonceng­an lebih dari dua orang, pengemudi di bawah umur, dan tidak menggunaka­n helm standar. Kemudian, tidak membawa kelengkapa­n berkendara seperti dokumen kendaraan, tidak menggunaka­n sabuk keselamata­n, dan mengemudi dalam keadaan mabuk.

Nah, prioritas tersebut masih menjadi hal yang utama dalam penerapan tilang. Yang menarik di sini, lanjut dia, penerapan tilang itu menyesuaik­an dengan kondisi saat pandemi. Dengan demikian, personel diminta untuk juga menindak para pelanggar yang tidak menggunaka­n masker atau protokol kesehatan.

 ?? DIMAS MAULANA/JAWA POS ?? BERJARAK: Anggota direktorat lalu lintas menggelar apel Operasi Patuh Semeru 2020 di halaman Mapolda Jatim.
DIMAS MAULANA/JAWA POS BERJARAK: Anggota direktorat lalu lintas menggelar apel Operasi Patuh Semeru 2020 di halaman Mapolda Jatim.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia