Jawa Pos

Bisa Urus Ganti Paspor Hilang atau Rusak

Di ULP Anyar CBD Wiyung

-

SURABAYA, Jawa Pos – Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Surabaya membuka unit layanan paspor (ULP) anyar. Lokasinya berada di CBD Wiyung, Kelurahan Jajar Tunggal, Kecamatan Wiyung. Yang membedakan dengan ULP lainnya, ULP baru tersebut memiliki layanan penggantia­n paspor karena hilang atau rusak.

Kabidhumas Kanim Kelas I Khusus TPI Surabaya Guntur Sahat Hamonangan menyatakan, biasanya penggantia­n paspor karena hilang atau rusak hanya bisa dilakukan di kanim. Sebab, pemohon paspor perlu menjalani proses berita acara pemeriksaa­n (BAP). ’’Nah, kalau di ULP Wiyung ini, tim BAP dihadirkan,’’ terangnya saat ditemui di ULP Wiyung kemarin.

Pria kelahiran Batam, Kepulauan Riau, itu menyebutka­n, kehadiran BAP bukan tanpa sebab. Menurut dia, tak sedikit pemohon paspor yang telanjur mendapat nomor antrean. Lalu, ketika datang ke kantor pengurusan paspor, ternyata pemohon tidak bisa melakukan penggantia­n. ’’Karena pemohon yang paspornya rusak atau hilang itu datang di ULP, bukan kanim. Sementara untuk mendapatka­n nomor antrean lama juga

Nah, kalau di ULP Wiyung ini, tim BAP dihadirkan.”

GUNTUR SAHAT HAMONANGAN Kabidhumas Kanim Kelas I Khusus TPI

kan, kasihan,’’ jelasnya.

Karena itu, lanjut ayah dua anak tersebut, pihaknya ingin memberikan kemudahan layanan bagi pemohon penggantia­n paspor hilang atau rusak di ULP anyar itu. Lantas, apakah ada pembatasan kuota di ULP Wiyung? Guntur menyebutka­n, selama pandemi, ULP Wiyung hanya melayani 30 pemohon paspor per hari.

Pada hari perdana pelayanan Senin (3/8), ada lima orang yang dilayani petugas ULP Wiyung. ’’Pengambila­n nomor antrean online dibuka setiap Jumat. Sebelum masuk ULP, semua pemohon diperiksa suhu tubuh juga,’’ paparnya.

Guntur optimistis ULP Wiyung memudahkan para pemohon paspor untuk mendapatka­n pelayanan. Lokasinya strategis dan area pelayanan juga luas. ’’Kami siapkan area untuk penyandang disabilita­s hingga area bermain anak,’’ tambahnya.

 ?? GUSLAN GUMILANG/ JAWA POS ?? KUOTA 30 ORANG PER HARI: Petugas ULP CBD Wiyung melayani pemohon paspor. ULP anyar tersebut dibuka sejak Senin (3/8).
GUSLAN GUMILANG/ JAWA POS KUOTA 30 ORANG PER HARI: Petugas ULP CBD Wiyung melayani pemohon paspor. ULP anyar tersebut dibuka sejak Senin (3/8).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia