Jawa Pos

Salah Info Penyebab Hiu di Tiang Listrik

-

BERANDA Twitter belakangan ini dihebohkan foto beberapa ekor ikan hiu tersangkut di tiang listrik. Lalu, foto itu diberi keterangan bahwa ikan-ikan tersebut tersangkut di kabel dan tiang listrik akibat Badai Laura.

”2020 strikes again. Sharks in the power lines after hurricane Laura,” begitu keterangan yang ditulis akun @woozleweas­els pada 24 September 2020 (bit. do/KarenaBada­iLaura).

Bulan lalu, Badai Laura memang menghantam beberapa kawasan Amerika Serikat. Salah satunya di wilayah Louisiana Kamis (27/8) dini hari. Meski demikian, tidak satu pun media resmi yang memberitak­an adanya para penghuni laut seperti ikan hiu nyasar hingga tersangkut tiang listrik.

Foto yang disebar akun @woozleweas­els sebenarnya juga tidak memperliha­tkan kerusakan sedahsyat dampak serangan Badai Laura. Hanya ada sebuah gerobak towing yang biasanya digunakan untuk membawa perahu tampak rusak. Lebih mirip kecelakaan lalu lintas.

Penelusura­n menggunaka­n situs padanan gambar mengarahka­n Jawa Pos pada situs wrkg.com. Portal berita itu mengunggah beberapa foto ikan hiu yang tersangkut di tiang listrik dangan sudut pengambila­n gambar yang berbeda.

Namun, lokasinya sama persis dengan foto yang diunggah akun @woozleweas­els.

Foto itu melengkapi berita yang diunggah pada 31 Agustus 2020 dengan judul, Boat falls off Dog River bridge, scattering catch over the road. Dijelaskan bahwa sebuah perahu yang penuh dengan hasil tangkapan ikan terjatuh dari Jembatan Dog River yang tingginya sekitar 12 meter.

”Perahu rusak parah, dan hasil tangkapan hari itu terlempar ke seberang jalan. Untungnya, tidak ada yang terluka,” begitu keterangan WRKG News yang tanpa sedikit pun menyinggun­g tentang Badai Laura. Anda dapat melihatnya di bit.do/TerjatuhDa­riJembatan.

Situs pencari fakta Snopes juga mengulas kabar yang viral tersebut dan langsung memberikan label Miscaption­ed. Ulasan yang terbit pada 22 September 2020 itu menyebutka­n, situasi yang terpotret di bawah Jembatan Dog River, Mobile, Alabama, AS, tersebut terjadi pada 31 Agustus 2020. Penyebabny­a adalah kecelakaan lalu lintas.

Meski belum jelas pemicu kecelakaan itu, portal berita lokal WKRG melaporkan bahwa tidak ada yang terluka. Anda dapat membaca dan melihat video berita tentang kondisi kecelakaan itu di bit.do/Bukan KarenaBada­i.

 ?? WAHYU KOKKANG/JAWA POS ??
WAHYU KOKKANG/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia