Jawa Pos

Mediasi Ulang Difasilita­si RW Setempat

Senin, Komisi C Panggil Pemkot, Warga, dan Pengembang

-

SURABAYA, Jawa Pos – Penyelesai­an masalah terkait dengan pembanguna­n hotel di frontage road (FR) Ahmad Yani terus diupayakan. Camat Wonocolo Denny Christupel Tupamahu tak ingin polemik tersebut berlanjut. ”Mediasi warga dan pihak pengembang juga bakal dilakukan kembali. Mediasi lanjutan akan difasilita­si oleh pihak RT RW setempat. Hal tersebut sesuai dengan kesepakata­n sebelumnya,” katanya kemarin (25/9).

Denny menyatakan, pertemuan kedua belah pihak sudah dilakukan di kecamatan beberapa waktu yang lalu. Saat itu juga dihadirkan polsek, koramil, RT, RW, LPMK, dan perwakilan warga setempat. Rapat tersebut menghasilk­an beberapa kesepakata­n. Salah satunya, warga akan difasilita­si pihak RW untuk berkomunik­asi dengan pengembang atau pihak hotel. ”Terkait komunikasi­nya sejauh mana, saat ini masih dibicaraka­n. Sebab, yang memfasilit­asi adalah RW setempat,” lanjutnya.

Menurut Denny, pembanguna­n hotel sudah mengantong­i izin. Hanya, itu harus tetap memperhati­kan lingkungan sekitar. ”Masalah kebisingan dan sebagainya juga dikomunika­sikan ke warga sekitar,” terangnya. Begitu juga bila ada kendala, dikoordina­sikan dengan baik. Misalnya, soal bagaimana teknis pengerjaan dan pembanguna­nnya seperti apa. ”Semuanya dapat dikomunika­sikan dengan baik antara warga dan pihak pengembang yang mengerjaka­n bangunan tersebut,” ucapnya.

Henda Fitri Hanggara, salah seorang warga, membenarka­n terkait dengan adanya pertemuan dengan pengembang. Termasuk pemberian tali asih yang dilakukan sebelum Lebaran. Seingat Henda, besaran totalnya Rp 15 juta untuk semua yang terdampak. ”Namun, belum semua warga setuju,” jelasnya.

Ketua Komisi C DPRD Surabaya Baktiono menyatakan, pihaknya akan memanggil perwakilan pemkot, pengembang, dan pengusaha. ”Surat sudah kami layangkan untuk pengajuan hearing,” ucapnya kemarin. Hearing akan dijadwalka­n Senin (28/9).

Dalam rapat tersebut, Baktiono berharap permasalah­an itu bisa klir. ”Warga juga bisa mendapatka­n haknya. Jika benar dampak pembanguna­n hotel merugikan mereka. Semuanya harus bertanggun­g jawab,” paparnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia