Jawa Pos

Madura United Tetap Matangkan Persiapan

-

BANGKALAN, Jawa Pos – Hari ini seharusnya kompetisi Liga 1 2020 kembali digelar. Sayang, akibat tidak adanya izin keamanan dari pihak kepolisian, lanjutan Liga 1 ditunda hingga satu bulan ke depan. Namun, penundaan tersebut tidak mengubah persiapan Madura United.

Tim berjuluk Laskar Sape Kerrap tersebut tetap menjalani latihan rutin. Kemarin sore Slamet Nurcahyo dkk masih berlatih di Stadion Gelora Bangkalan, Madura. Pelatih Rahmad Darmawan rupanya enggan mengendurk­an persiapan. Apalagi jika benar Liga 1 2020 dilanjutka­n November nanti.

’’Tim akan tetap latihan. Karena sebenarnya idealnya sebuah klub melakukan pramusim dua bulan. Dan kami baru melakukan persiapan satu bulan,’’ ucap pelatih yang disapa RD tersebut.

’’Jadi, menurut saya, persiapan tim ini masih kurang. Kemudian ini ada waktu. Tentu kami akan manfaatkan,’’ imbuh mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut.

RD akan mengoptima­lkan penundaan kompetisi untuk menggeber persiapan tim. Apalagi, beberapa pemain juga baru bergabung. Terutama pemain asing Jacob Pepper dan Jaimerson Xavier.

Ditambah, mereka juga baru saja mendatangk­an striker anyar Bruno Lopes. Waktu satu bulan ke depan diharapkan bisa membangun chemistry Lopes dengan pemain-pemain lainnya. Bahkan, jika tidak ada halangan, pekan ini Madura United merencanak­an satu kali uji tanding.

Namun, bukan berarti RD juga tak memberikan waktu istirahat bagi penggawa Sape Kerrap. ’’Tetap kami akan memberikan waktu recovery. Tapi bukan istirahat lama, setidaknya tiga hari,’’ tutur RD.

Sejatinya, RD pun kecewa dengan penundaan kompetisi. Dia lebih senang kompetisi berjalan sesuai jadwal yang telah ditentukan. Pelatih asal Lampung itu pun berharap tidak ada penundaan lagi. Kalaupun harus kembali tertunda, RD lebih memilih fokus mempersiap­kan tim untuk kompetisi musim depan.

’’Kompetisi di negara dengan pandemi tinggi tetap dilaksanak­an. Seperti Spanyol, Inggris, dan Amerika. Kalau saya sebetulnya ini kesempatan untuk belajar new normal seperti apa, hidup berdamping­an dengan situasi ini harus bagaimana. Itu pendapat saya,’’ jelas RD.

 ?? ALLEX QOMARULLA /JAWA POS ?? DALAM KETIDAKPAS­TIAN: Skuad Madura United berlatih di Stadion Gelora Bangkalan kemarin malam.
ALLEX QOMARULLA /JAWA POS DALAM KETIDAKPAS­TIAN: Skuad Madura United berlatih di Stadion Gelora Bangkalan kemarin malam.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia