Jawa Pos

Tujuh Wilayah Terimbas Pipa PDAM yang Bocor

Karena Faktor Usia dan Dekat Jalan Raya

-

SURABAYA, Jawa Pos – Luberan air terjadi di Jalan Ahmad Yani kemarin siang. Tepatnya di akses menuju arah Sidoarjo. Penyebabny­a, tak lain, adalah pipa PDAM yang mengalami kebocoran. Pihak PDAM Surya Sembada Kota Surabaya berusaha menangani kebocoran tersebut. Humas PDAM Surya Sembada Surabaya Diah Ayu Anggraeni menyatakan, kebocoran terjadi pada pipa diameter 450 milimeter. ”Kondisi pipanya memang sudah tua. Sehingga, ketika terkena guncangan, mudah sekali bocor,” paparnya kemarin.

Apalagi, lokasinya berada di jalan besar. Setiap hari terdapat kendaraan besar yang melintasi kawasan tersebut. Akibatnya, jalan mengalami tekanan cukup kuat dan berdampak pada pipa. Sementara pipa yang tertanam kondisinya sangat dekat dengan area jalan raya. ”Penyebabny­a memang karena usia pipa,” ucap perempuan yang akrab disapa Neni itu kemarin sore.

Pengerjaan pipa pun tak bisa sembaranga­n. Kata Neni, perbaikan baru bisa dilakukan pada malam hari. Sebab, saat malam lalu lintas kendaraan sedang menurun. Dengan begitu, petugas juga bisa leluasa melakukan pengerjaan. Dan hasilnya juga bisa maksimal.

Dengan kejadian tersebut, di beberapa wilayah tekanan air menurun. Bahkan tidak keluar sama sekali. Ada sedikitnya tujuh area yang terkena imbas pipa bocor. Yakni Menanggal, Gayungan, Gayung Kebonsari, Ketintang, Pulo Wonokromo, Karang Rejo, serta Jetis dan sekitarnya.

Sebagai solusinya, PDAM membuka layanan kiriman tangki air gratis. Caranya, warga bisa menghubung­i call center yang tersedia. ”Satu tangki untuk lima sampai tujuh keluarga,” terangnya.

Menurut Neni, sangat mungkin pekerjaan akan rampung pada pagi atau siang hari ini. Dengan begitu, saluran air PDAM di pelanggan bisa kembali normal. Meski demikian, pihaknya tetap melihat kondisi yang terjadi di lapangan. Yang jelas, upaya yang dilakukan adalah secepat mungkin bisa kembali normal.

 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ?? PIPA UZUR: Petugas PDAM Surya Sembada berjibaku dengan kebocoran pipa di Jalan Ahmad Yani kemarin. Foto atas, selain debit air yang menurun, kemacetan terjadi di jalan protokol tersebut.
DIPTA WAHYU/JAWA POS PIPA UZUR: Petugas PDAM Surya Sembada berjibaku dengan kebocoran pipa di Jalan Ahmad Yani kemarin. Foto atas, selain debit air yang menurun, kemacetan terjadi di jalan protokol tersebut.
 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ??
DIPTA WAHYU/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia