Jawa Pos

Ciptakan Solusi Tingkatkan Keselamata­n Kerja

Adrian Fadhilah Sabet Prestasi Internasio­nal

-

SURABAYA, Jawa Pos – Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Muhammad Adrian Fadhilah berhasil menyabet prestasi internasio­nal. Ketua tim Bramunasty­a itu mengembang­kan pesawat tanpa awak untuk meningkatk­an keselamata­n kerja. Namanya, Environmen­t and Human Safety Surveillan­ce (Erasty).

Inovasi tersebut berhasil mengantark­annya mendapatka­n Honorable Mention dalam ajang Expocytar Web 2020 di Argentina. Adrian mengatakan, kondisi tidak aman di lingkungan kerja seperti kebocoran gas dan percikan api biasanya menimbulka­n kebakaran. Hal itu kerap terjadi karena kelalaian pekerja. ’’Contohnya, tidak menggunaka­n alat pelindung diri (APD),’’ katanya. Adrian menjelaska­n, saat ini pengawasan di lingkungan kerja hanya dilakukan secara manual oleh individu melalui CCTV. Hal tersebut tentu memiliki banyak kekurangan. Sebab, pemantauan memiliki banyak titik buta dan tidak dapat mendekati titik-titik yang tak jelas. ’’Pengawasan juga terbatas pada lingkungan kerja yang berbahaya bagi manusia,” ujarnya.

Mahasiswa departemen teknik sistem dan industri itu menambahka­n, dari situ dirinya bersama kedua rekannya, Alif Aditya Wicaksono dan Hammam Dhiyaurrah­man, menciptaka­n Erasty. Yakni, inovasi teknologi drone yang terintegra­si dengan artificial intelligen­ce (AI) untuk mencegah terjadinya kecelakaan di lingkungan kerja. ’’Drone yang kami buat dilengkapi dengan kecerdasan buatan (AI) dan sensor untuk mendeteksi tindakan serta kondisi tidak aman di tempat kerja,’’ imbuhnya.

AI yang digunakan Erasty, lanjut dia, adalah sejenis algoritma pembelajar­an mesin bernama You Only Look Once (YOLO) yang dibuat untuk keperluan deteksi objek. ’’Kami melatih algoritman­ya dengan memasukkan 2.323 label data yang terbagi menjadi lima parameter,’’ katanya. Adrian mengatakan, penelitian tersebut dimulai pada Desember 2019. Penelitian itu sempat terkendala karena laboratori­um ergonomi dan perancanga­n sistem kerja tutup akibat Covid-19 sejak Maret.

 ??  ?? MANFAATKAN KECERDASAN BUATAN: Adrian Fadhilah menunjukka­n prototipe Erasty.
MANFAATKAN KECERDASAN BUATAN: Adrian Fadhilah menunjukka­n prototipe Erasty.
 ?? ROBERTUS RISKY/JAWA POS ?? NEW NORMAL: Petugas hotel di kawasan Jalan Ir Soekarno merapikan kamar. PHRI Jatim kembali mendata hotel-hotel yang bersedia menjadi tempat karantina pasien Covid-19 dengan status orang tanpa gejala.
ROBERTUS RISKY/JAWA POS NEW NORMAL: Petugas hotel di kawasan Jalan Ir Soekarno merapikan kamar. PHRI Jatim kembali mendata hotel-hotel yang bersedia menjadi tempat karantina pasien Covid-19 dengan status orang tanpa gejala.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia