Jawa Pos

178 PMI Pulang, Wajib Karantina Lima Hari

-

SURABAYA, Jawa Pos – Sejumlah keluarga penjemput pegawai migran Indonesia (PMI) asal Malaysia kemarin (7/4) harus gigit jari. Mereka tidak bisa langsung membawa keluargany­a pulang. Sebab, para PMI itu harus melewati pemeriksaa­n sangat ketat. Termasuk wajib menjalani karantina selama lima hari.

Kedatangan PMI di Terminal 2 Bandara Juanda disambut para keluarga di area lobi. Perasaan kangen tecermin dari raut wajah para penjemput. Sebab, mereka sudah lama tidak berjumpa. Namun, para PMI tak bisa langsung pulang ke kampung halaman. Alhasil, para keluarga penjemput hanya bisa membawa pulang barang atau oleh-oleh.

Plt Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) 1 Surabaya dr Acub Zaenal mengatakan, total ada 178 PMI yang pulang melalui Bandara Juanda. Semuanya berasal dari Malaysia. Ada beberapa tahapan pemeriksaa­n yang harus dilewati para PMI. Mulai penyidikan epidemiolo­gi hingga tes swab polymerase chain reaction (PCR). ’’Semuanya dilakukan sesuai prosedur dan secara ketat,’’ ucapnya kemarin sore.

Dia menjelaska­n, pemeriksaa­n awal adalah melihat ada tidaknya gejala Covid-19. Yakni, melalui penyidikan epidemiolo­gi. Termasuk mewawancar­ai PMI yang baru tiba di bandara. Setelah itu, barulah dilakukan tes swab PCR.

Nah, jika tes tersebut menunjukka­n hasil positif, PMI akan dirujuk dan dikarantin­a di Rumah Sakit Lapangan Kogabwilha­n II (RSLK) Indrapura. Namun, jika hasilnya negatif, para PMI itu tetap menjalani karantina lima hari. Prosedur tersebut sesuai dengan Surat Edaran (SE) Satgas Covid-19 Nomor 8. ’’Ada beberapa tempat sebagai lokasi karantina PMI. Yakni, wisma di daerah Ketintang dan 16 hotel yang merupakan jejaring dari pihak KKP 1 Surabaya,’’ paparnya.

Zaenal menambahka­n, tes swab PCR dilakukan dua kali. Pertama, saat PMI baru tiba di Bandara. Kedua, ketika mereka sudah dikarantin­a lima hari. Dengan begitu, para PMI yang kembali ke rumah sudah dipastikan bebas Covid-19.

Ada beberapa tempat sebagai lokasi karantina PMI. Yakni, wisma di daerah Ketintang dan 16 hotel yang merupakan jejaring dari pihak KKP 1 Surabaya.”

DR ACUB ZAENAL

Plt Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) 1 Surabaya

 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ?? DARI MALAYSIA: Rombongan PMI baru saja mendarat di Bandara Internasio­nal Juanda kemarin.
DIPTA WAHYU/JAWA POS DARI MALAYSIA: Rombongan PMI baru saja mendarat di Bandara Internasio­nal Juanda kemarin.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia