Jawa Pos

Leo, si Kesayangan yang Suka Minum Yoghurt

Alanna Basymeleh dan keluargany­a merupakan pencinta kucing. Sebab, mamalia itu dianggap menggemask­an dan bersahabat dengan manusia. Alanna sendiri paling dekat dengan kucingnya yang bernama Leo.

-

”DARI aku kecil sampai sekarang, belum pernah di rumah tanpa kucing,” ungkap perempuan 24 tahun itu. Kedua orang tuanya sudah lebih dulu memelihara kucing. Mereka mengajarka­n kepada anak-anaknya untuk menyayangi kucing. Termasuk kepada Alanna. Dia memutuskan untuk memiliki dan memelihara kucing sendiri saat berusia 13 tahun.

Anak bulu (anabul) pertama yang dirawatnya itu bernama Leo. Kucing tersebut merupakan peranakan persian dan maine coon. Leo diadopsi dari salah satu temannya. Alanna pun ujug-ujug membawa Leo sepulang sekolah tanpa memberi tahu kedua orang tuanya. Sang ibunda sempat terkejut pada awalnya. ”Tapi langsung suka pada pandangan pertama karena Leo lucu dan gendut banget,” katanya.

Alanna juga merasa Leo berbeda dengan kucing pada umumnya. Sebab, anabul itu memiliki sejumlah sifat unik. Misalnya suka main air dan berendam, padahal kucing lain cenderung takut air. Leo juga kerap tidur telentang seperti manusia. Selain itu, kucing tersebut sangat menggemari yoghurt. ”Itu yang bikin aku gemes banget sama Leo,” ucapnya dengan wajah antusias.

Alanna sudah dianggap identik dengan Leo oleh keluarga dan teman-teman terdekatny­a. Sebab, dia sangat dekat dengan anabul berusia 11 tahun itu. ”Tiap ketemu teman, selalu tanya kabar Leo juga,” beber perempuan yang tinggal di kawasan Graha Family tersebut. Alanna pun berharap Leo selalu sehat dan panjang umur. Leo juga telah memiliki sejumlah keturunan. Yang rata-rata telah diadopsi anggota keluarga Alanna.

Alanna dan keluargany­a memiliki tiga kucing lain, yakni Brownie, Percy, dan Yumi. Ketiganya dirawat bergantian dengan sang kakak Saevana Basymeleh. Dia juga dikenal pencinta kucing yang sangat telaten. Bahkan, Saevana kerap membawa makanan kucing di dalam tasnya. Tujuannya untuk memberi makan kucing-kucing liar jika bertemu di jalanan.

Alanna dan keluargany­a juga berkomitme­n merawat kucingkuci­ngnya dengan baik. Selain memberi makanan bergizi, mereka melakukan perawatan ekstra untuk bulu-bulu kucingnya. Misalnya dengan rutin menyisir untuk mengurangi kerontokan. Mereka juga rutin memberikan suplemen gizi dan antijamur. ”Vaksin dan steril juga enggak pernah terlewat,” pungkasnya.

 ??  ??
 ??  ?? FAMILY: Brownie (foto atas)
FAMILY: Brownie (foto atas)
 ?? FOTO-FOTO: ALANNA BASYMELEH FOR JAWA POS ?? BERBULU LEMBUT: Leo (foto atas) punya kebiasaan unik, yaitu main air dan berendam. Yumi yang berjenis kelamin betina merupakan keturunan persianpea­knose.
FOTO-FOTO: ALANNA BASYMELEH FOR JAWA POS BERBULU LEMBUT: Leo (foto atas) punya kebiasaan unik, yaitu main air dan berendam. Yumi yang berjenis kelamin betina merupakan keturunan persianpea­knose.
 ??  ?? dan Percy juga menjadi kesayangan keluarga.
dan Percy juga menjadi kesayangan keluarga.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia