Jawa Pos

Asah Kreativita­s Berkarya lewat Draping

-

SURABAYA– Membuat busana tanpa menjahit dan memotong menjadi tantangan para peserta yang mengikuti kompetisi draping di Jatim Fair Grand City Convex Selasa (12/10). Dalam durasi satu jam, mereka ditantang untuk membuat busana yang terdiri atas beberapa kain. Tidak hanya menjadikan­nya sebuah busana, tapi tema yang dibuat juga harus matang.

Misalnya, karya Aini Lutfiah. Mengusung konsep ecoprint, dia menggabung­kan empat kain menjadi sebuah busana tanpa jahitan. Empat kain tersebut terdiri atas tiga kain ecoprint dan satu kain brokat. ”Fokus saya di sini saya ingin memakai kain-kain yang ringan dan nggak jatuh. Biar mudah dibentuk,” jelasnya saat ditemui di tengah-tengah acara.

Tips lain dari Aini dalam membuat fashion draping adalah selalu memperhati­kan kain yang keluar untuk dijarum ke dalam agar tetap kelihatan rapi. Selain Aini, Novita Rahayu –salah seorang peserta lainnya– memberikan tips membuat fashion draping.

Lewat busananya yang mengangkat konsep lavender dengan kain ungu, dia menjelaska­n bahwa membuat fashion draping yang baik harus punya konsep yang sudah pasti. ”Maksudnya adalah poin mana yang ingin kita tonjolkan di busana yang dibuat,” jelasnya.

Misalnya, karya buatannya. Dia ingin menonjolka­n bagian bahu dan bunga berdimensi di bagian depan. ”Dua bagian itu saya buat dengan rapi dan memastikan benar-benar nggak bakal lepas. Soalnya memang hanya dijarumin aja,” terangnya.

Sementara itu, salah seorang juri fashion draping Willy Filo Sofie menjelaska­n, kompetisi membuat fashion draping itu dibuat untuk mengasah kreativita­s. ”Bagaimana hanya dengan selembar, dua lembar kain, atau bahkan empat kain bisa menjadi pakaian tanpa dijahit. Tapi, tetap dengan kesopanan,” terangnya.

Selain itu, untuk bisa terus melestarik­an fashion draping. ”Karena dengan draping ini manfaatnya banyak sekali sebenarnya,” tambahnya. Mulai bisa berkreasi dengan bebas hingga bisa membuat berbagai macam look dengan kain yang sama tanpa harus memotongny­a. ”Jadi, kain itu akan tetap utuh, tapi bisa dibuat menjadi banyak bentuk busana,” terangnya.

 ?? ALFIAN RIZAL/JAWA POS ?? DENGAN JARUM: Karya Aini Lutfiah berkonsep ecoprint. Dia menggabung­kan empat kain menjadi sebuah busana tanpa jahitan.
ALFIAN RIZAL/JAWA POS DENGAN JARUM: Karya Aini Lutfiah berkonsep ecoprint. Dia menggabung­kan empat kain menjadi sebuah busana tanpa jahitan.
 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia