Jawa Pos

Tak Ada Anggaran untuk Reward Atlet 2021

-

GRESIK – Prestasi para atlet Gresik di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) sangat membanggak­an. Dari 31 atlet yang dikirimkan, mereka mampu membawa pulang total 31 medali. Sayang, dana hibah Rp 5 miliar untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Gresik tidak memiliki klausul untuk reward atlet.

Memang, 31 atlet tersebut berlaga di ajang PON untuk mewakili kontingen Jawa Timur. Namun, saat pelepasan atlet pada 20 September lalu, para atlet yang terbang ke Tanah Cenderawas­ih dan membawa pulang medali dijanjikan mendapatka­n reward.

Saat dikonfirma­si, Ketua KONI Gresik Anis Ambiyo Putri mengaku reward itu ada, yakni diambilkan dari dana hibah yang diberikan Pemkab Gresik melalui APBD 2021 sebesar Rp 5 miliar. Menurut Anis, di dalamnya terdapat dana akselerasi untuk atlet dan digunakan untuk reward. ’’Memang, reward berasal dari Jatim. Hanya, KONI Gresik juga memberikan reward semampunya,’’ ucap perempuan yang juga dokter itu.

Terpisah, Ketua Komisi IV DPRD Gresik Muhammad menjelaska­n pemberian dana hibah kepada KONI pada 2021 ini. Pada awal tahun memang diberikan sebesar Rp 5 miliar. Namun, di dalamnya tidak ada klausul untuk penggunaan reward atlet. Karena itu, untuk menyambut sejumlah laga tersebut, pada perubahan APBD sempat diusulkan tambahan sebesar Rp 1,7 miliar oleh KONI. Namun, anggaran itu tidak disetujui Tim Anggaran Pemkab Gresik.

Politikus PKB itu cukup kecewa lantaran tidak ada anggaran untuk pemberian reward tersebut. Padahal, prestasi para atlet Gresik tidak main-main di ajang PON 2021.

Lalu, bagaimana solusinya? Muhammad menyatakan, sebetulnya masih bisa reward itu dianggarka­n. Kebetulan saat ini masih pembahasan APBD 2022.

Anggaran pada 2022 juga demikian. KONI Gresik menerima hibah dari Pemkab Gresik sebesar Rp 5 miliar. Dalam dana itu pun, belum ada klausul anggaran untuk reward atlet. ’’Kalau mau, ya bisa dianggarka­n di tahun depan. Reward-nya diberikan tahun depan,” ucap Muhammad.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia