Otomotif

MENGUSUNG KONSEP BUSINESS TO BUSINESS

-

A

jang Autopro Indonesia 2017 yang mengusung konsep “Business to

Business” berhasil diselengga­rakan tanggal 23 – 25 Februari 2017 di Hall A dan B Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta. Perhelatan ini sendiri diselengga­rakan oleh Nine Events dan Tarsus Group.

Autopro Indonesia 2017 menghadirk­an sejumlah produsen aftermarke­t parts nasional maupun internasio­nal. Dalam hal ini Autopro Indonesia juga telah berkolabor­asi dengan NMAA (National Modificato­r & Aftermarke­t Parts) guna memeriahka­n ajang modifikasi mobil yang bertempat di Hall B. Menariknya, masyarakat yang berminat masuk ke dalam event Autopro Indonesia tidak dikenakan biaya.

Autopro Indonesia 2017 dimanfaatk­an oleh para produsen otomotif untuk memamerkan sejumlah produk aftermarke­t terbaru dan terbaik kepada para pengunjung, calon pembeli, dan para pengusaha otomotif.

“Kami menyelengg­arakan pameran khusus untuk produk aftermarke­t untuk memberi peluang para produsen agar fokus dalam memperluas bisnis mereka dengan mengajak para pengunjung atau calon pembeli serta pengusaha otomotif untuk bisa membeli produk-produk baru di pameran ini,” papar Alfin Mulia Rahman, Project Head Nine Events.

Produk-produk aftermarke­t yang dipamerkan di Hall A berupa in- car entertainm­ent, audio, racing spare parts, pelek, ban, body kit, vinyl sticker, perawatan mobil, interior mobil, dan aksesori-aksesori lainnya. Produsen-produsen aftermarke­t yang turut memeriahka­n event Autopro diantarany­a adalah Pioneer, JF Luxury, GT Radial, V-kool, Venom, Autovision, BRQ, Proxima, Alpine, Ziebart, Llumar, Teckwrap, hingga Speed’z Performanc­e.

KONTRIBUSI APM DENGAN SENTUHAN MODIFIKASI

Sejumlah APM nasional juga berpartisi­pasi dengan produk modifikasi. PT Toyota Astra Motor misalnya, menampilka­n MPV Toyota Sienta dengan ubahan sporty. Ubahan eksterior mencakup beyond 1.0 add on front bumper, beyond 1.0 side skirt, red painted side mirror, beyond 1.0 wing spoiler, beyond 1.0 sporty decals, dan rear diffuser. Velg menggunaka­n JF Beyond 1.0 Ring17” Pallas dengan ban Accelera 651 Sport 205/45 R17. Sementara interior juga dibalut dengan jok berwarna kulit hitam dan merah dari Vertue Concept dan ubahan pada sistem audio menggunaka­n merek Pioneer.

Sementara Datsun memamerkan Datsun GO Panca Special Version. Ubahan pada exterior mencakup smoke chrome front grille, 15” glossy black alloy wheels, stylish red rear lower bumper, sporty black rear spoiler, sporty black electric mirror, special version exclusive emblem, hingga sporty roof panel.

PT Nissan Motor Indonesia menampilka­n modifikasi Grand Livina yang meliputi front sporty add on, side skirt sporty add on, dan rear diffuser sporty add on. Velg menggunaka­n tipe HSR JD 20 18x18 dengan ban Accelera PHI 215/45 R18.

PT Kia Mobil Indonesia (KMI) menghadirk­an tiga produk antara lain MPV Kia Sedona, hatchback Kia New Rio, dan SUV Kia All-new Sportage. Sedangkan PT Hyundai Motor Indonesia (HMI) menghadirk­an Hyundai i20 dan Hyundai All-new Tucson.

AJANG MODIFIKASI MOBIL

Ajang pameran modifikasi

mobil di bawah naungan NMAA ditunjukka­n sebanyak 30 mobil modifikasi terbaik di Hall B JCC Senayan. Sejumlah mobil dengan ubahan total dari tangan modifikato­r Tanah Air diapresias­ikan dengan mengekpos hasil karya mereka melalui event Autopro. Ada berbagai macam kategori modifikasi baik dari kategori klasik, retro, drag car, drift

car, street car, dan elegant car. Melalui satu panggung dengan ajang Autopro dapat memberi peluang bagi para modifikato­r bahwa Indonesia bisa menjadi barometer dalam modifikasi Tanah Air maupun internasio­nal.

“Kita melihat bahwa mobilmobil modifikasi ini harus diapresias­ikan dan dilihat di khalayak yang ramai. Di ajang Autopro ini kita bawakan sebagai satu panggung bersama dari para modifikato­r, pemilik mobil, komunitas sampai dengan produk-produk aftermarke­t yang bisa mencari peluang bisnis,” jelas Alfin Mulia Rahman. .

 ??  ??
 ??  ?? Booth pelek kerap menjadi magnet pengunjung
Booth pelek kerap menjadi magnet pengunjung
 ??  ?? Toyota ikutan dengan memajang Toyota Sienta hasil modifikasi
Toyota ikutan dengan memajang Toyota Sienta hasil modifikasi

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia