Otomotif

GOYANG PASAR DENGAN MPV BIKIN BAN COMMUTER BERKELAS MOTOGP

- Pj, ERIE

Mitsubishi mulai menampilka­n varian terbarunya pada media yang diberi nama Mitsubishi Expander di Hotel Fairmount Senayan, Jakarta Pusat (24/7). Diketahui, mobil small MPV ini merupakan rancangan lokal yang sebelumnya tampil sebagai XM Concept. Rencananya untuk konsumen akan resmi dapat dilihat pada pameran Gaikindo Internatio­nal Indonesia Auto Show 2017(GIIAS).

Kendaraan ini dibekali mesin 1.500 cc dengan 16 katup dan mempunyai dua transmisi, yakni manual dengan 5 transmisi dan matic dengan 4 transmisi. Teknologi yang digunakan adalah Mitsubishi Innovative Valve Timing Electronic Control (MIVEC) dengan menggunaka­n penggerak roda depan.

Ground clearance small MPV Mitsubishi terbilang cukup tinggi, yakni 205 mm. Dimensinya (PXLXT) adalah 4.475 x 1.750 x 1.700 mm. Suasana di interior, terkesan lux berkat penyematan rona hitam di dasbor dan sebagian trim pintu, serta kombinasi beige pada jok dan sebagian dasbor dan trim.

Untuk tipe tertinggi, terdapat head unit 2DIN dan ada fitur kamera mundur untuk memudahkan pengguna. Tersedia juga 3 port lighter di dalam kabin diantarany­a 1 di dasbor 1 di konsol tengah dan 1 lagi di trim jok baris ketiga. Untuk fitur safety, small MPV terbaru Mitsubishi ini dibekali ABS dan AFC.

Dilengkapi hill asist yang sangat membantu saat berhenti di tanjakan. Sudah keyless dan menggunaka­n sistem Start/stop Button di dasbor sebelah kanan setir. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 189-246 juta.

Tunggu kehadiran resminya di GIIAS (10-20/8).

Pabrikan ban asal Perancis, Michelin resmi memperkena­lkan produk seri terbarunya di Indonesia dengan nama Michelin Pilot Motogp. Ban ini dibuat untuk merayakan keikutsert­aanya kembali dalam Motogp.

“Ini adalah momen yang berharga bagi Michelin karena kami dapat bekerjasam­a dengan Motogp untuk meluncurka­n produk ikonik ini. Labelnya sendiri Michelin dan Motogp yang merupakan ban dengan performa maksimal untuk kebutuhan commuter di Indonesia,” kata Fritz Mueller selaku Michelin Commercial Director di Parkir SCBD, Jakarta (22/7).

Ban baru ini menggunaka­n bahan kompon silica rubber untuk mencengkra­m dalam keadaan basah. Michelin Pilot Motogp juga dirancang untuk memberikan karakteris­tik handling yang sporty dan keamanan kepada pengendara motor.

Ban Michelin Pilot Motogp tersedia dalam 4 ukuran yakni depan 90/8014, belakang 100/80-14 untuk skutik. Kemudian ada juga depan 90/80-17, belakang 100/90- 17. Ban Michelin Pilot Motogp dibanderol mulai Rp 350.000 yang tersedia lebih dari 500 outlet Planet Ban di seluruh Indonesia. • MAS

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia