Otomotif

Tol Jakarta-cikampek ii (elevated)

-

Jalan tol Jakarta-cikampek II ( Elevated) yang membentang di ruas Cikunir-karawang Barat merupakan jalur layang menuju Cikampek dan Bandung. Jalan tol sepanjang kurang lebih 38 Km ini dikelola kelompok usaha Jasa Marga, PT Jasamarga Jalanlayan­g Cikampek (JJC).

Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Desi Arryani melakukan monitoring terhadap pemasangan perdana steel box girder (balok jembatan) jalan tol Jakarta-cikampek II ( Elevated), yakni di Km 46+200 arah Cikampek (7/11).

Realisasi progres hingga minggu awal November 2017 ini telah mencapai 14,48%. Desi Arryani menyampaik­an apresiasi atas kerja keras PT JJC yang terus berupaya melakukan percepatan pembanguna­n jalan tol layang ini, sekaligus menegaskan bahwa proyek ini harus rampung pada Maret 2019, sehingga bisa mulai beroperasi di April 2019 sesuai target.

Ia juga menegaskan PT JJC untuk tetap konsisten dalam melaksanak­an pembanguna­n konstruksi jalan tol layang yang dibagi menjadi 10 zona tersebut. “Saya harapkan pengerjaan proyek Jalan Tol Jakarta-cikampek II (Elevated) ini bisa konsisten, lakukan setiap tahapan prosesnya dengan benar. Sekarang sudah memasuki tahap pemasangan steel box girder, masih ada 2.500 lagi yang harus dipasang. Selain itu, harus memperhati­kan juga aspek keselamata­n manusia, baik pengguna jalan tol ataupun para pekerja,” imbau Desi, melalui keterangan tertulis yang diterima OTOMOTIF (7/11).

Diakui dalam proses

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia