Otomotif

Honda Masih Evaluasi untuk tahun depan

-

Performa Dimas Ekky maupun Andi Gilang tahun ini boleh dibilang cukup membanggak­an dengan berbagai perbaikkan. Terutama dari segi perolehan point yang konsisten di musim ini.

Pihak PT Astra Honda Motor (AHM) pun merasa puas dan bangga. “Kita lihat bukan hasil tapi proses improve- nya. Karena kalau tidak diberikan pengalaman dan wadah tidak mungkin pembalap punya pengalaman,” jelas Thomas Wijaya, Marketing Director PT AHM saat turut menyaksika­n kiprah kedua pembalapny­a.

Makanya Thomas, panggilann­ya sangat optimis dua pembalap binaan PT AHM ini bisa berhasil ke jenjang yang lebih tinggi seperti ke Motogp. “Sangat optimis,” tegas Thomas. Karena mereka ini adalah pembalap generasi pertama yang akan maju ke grandprix.

Bagaimana dengan rencana tahun depannya? “Tahun depan kita masih melihat evaluasi dulu. Karena kita punya banyak rider makanya tidak dilihat hasil hari ini saja tapi juga progress dari awal sampai dengan hari ini. Dan tentunya temen-teman rider yang ada di ARRC dan melihat keseluruha­n struktur planning untuk rider untuk tahun depan,” beber Thomas.

Karena, menurutnya, balapan atau racing tidak bisa diputuskan hari ini juga. Banyak faktor yang harus dipertimba­ngkan. “Awal tahun kita sampaikan karena masih menunggu balap ARRC di bulan Desember nanti,” sahutnya.

President Director PT AHM Toshiyuki Inuma menambahka­n, seperti Asean Talent Cup, ARRC atau CEV, harus ada penjenjang­annya. Tapi suatu hari nanti kalau mau ke Moto2 atau Moto3 di Motogp mereka harus dipilih oleh tim bukan oleh kami. Karena kami hanya mendorong mereka.”

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia