Otomotif

AMERICAN LOW RIDER

-

Bagi sebagian orang, tampang standar All New Honda CBR250RR sudah keren. Tapi tidak di mata Indra Agastya, makanya modifikasi jadi solusi tepat, “Biar semakin enak dipandang,” buka Ega sapaan akrabnya.

Perubahann­ya bukan sekadar ganti warna, tapi dilakukan rombakan total di kaki-kakinya. “Alirannya American Low Rider,” terang Ariawan Wijaya, dari Baru Motor Sport (BMS) yang mengerjaka­n modifikasi motor Ega.

Sesuai konsep low rider, wheelbase diperpanja­ng. Namun bukan kaki-kaki bawaan motor yang dirombak, tapi pakai limbah moge. “Lengan ayun dan pelek pakai Ducati 1098, kalau upside down dari Honda CBR1000RR,” terang Ari, sapaan Ariawan.

Lantaran lengan ayun Ducati lebih pendek dari bawaan CBR250RR, maka saat pemasangan ke sasis justru harus ditambah besi penghubung yang panjangnya mencapai 12 cm. “Baru kemudian lengan ayun Ducati dipasang lengkap dengan peleknya,” lanjut modifikato­r yang bermarkas di Jalan Palmerah Barat No. 25, Tanah Abang, Jakarta Barat.

Sementara pemasangan upside down menurut Ari lebih mudah, “Cuma ganti as komstir saja, karena posisi kontak juga sama,” terang Ari. Nah setelah pelek juga terpasang, wheelbase pun makin panjang sesuai konsep low rider.

Terakhir agar tampilan makin beda dan sangar, karakter Optimus Prime dari film Transforme­r disematkan ke sekujur bodi pakai teknik airbrush, termasuk mengecat rangka jadi kuning.

Hasilnya memang jadi lebih enak dipandang ya! “Dan motor ini sudah saya kendarai sampai titik 0 km di Sabang, Aceh,” tutup Ega bangga. • Fajrin

 ??  ?? Peleknya satu paket dari Ducati 1098 keluaran Marchesini
Peleknya satu paket dari Ducati 1098 keluaran Marchesini
 ?? FOTO: RIZKY ?? Monosok ganti Ohlins tipe STX 46 Supersport Airbrush bertema Transforme­r ini digarap oleh Salim Airbrush
FOTO: RIZKY Monosok ganti Ohlins tipe STX 46 Supersport Airbrush bertema Transforme­r ini digarap oleh Salim Airbrush
 ??  ??
 ??  ?? Pemasangan lengan ayun mesti ditambah besi penghubung agar lebih panjang
Pemasangan lengan ayun mesti ditambah besi penghubung agar lebih panjang

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia