Otomotif

NOT FOR EVERYONE

EDISI TERBATAS HANYA BAGI YANG BERJIWA SPORTY

- Rangga

Kamis (5/7) lalu, PT. Piaggio Indonesia (PI) meluncurka­n varian terbaru dari line up produk mid-level- nya, Vespa Sprint Carbon. Mengedepan­kan unsur sporty, Sprint Carbon memberikan pilihan baru bagi penggemar Vespa.

“Vespa Sprint Carbon lahir untuk memenuhi keinginan para pencinta skuter Vespa yang berkarakte­r kuat dan berani mengekspre­sikan diri. Seluruh kelebihan ini dibalut dalam tampilan visual yang akan selalu menjadi pusat perhatian,” terang Marco Noto La Diega, President Director PT. PI.

Dari segi penampilan, skutik yang punya slogan “Not For Everyone” ini sama persis dengan Sprint standar, hanya kini mengusung warna hitam dengan sentuhan aksen merah Rosso Dragon di beberapa titik.

Tak hanya di bodi, warna hitam ini berlanjut ke beberapa bagian lain, seperti cover knalpot, pelek, behel belakang dan jok. Dengan menggunaka­n warna gelap, Vespa sukses mengeluark­an aura sporty dari Sprint.

Lalu mana karbonnya? Ternyata hanya motif karbon pada front tie atau ‘dasi’ depan. Selain itu juga terdapat motif yang sama pada bagian samping jok.

Joknya hadir dengan model single seat yang lebih sporty. Ketika diduduki teksturnya terasa sedikit keras. Dan khas Vespa, berasa tinggi banget! Buat pengendara dengan tinggi di bawah 170 cm pasti agak jinjit.

Joknya meskipun berkesan ‘egois’, sebenarnya masih bisa untuk membonceng penumpang, tetapi pasti kurang nyaman dan ada kecenderun­gan untuk merosot ke belakang.

Namun, meski mengusung konsep sporty yang dominan warna gelap, beberapa bagian pada Sprint Carbon masih terdapat krom, seperi di lis bodi depan, spion, dan frame headlamp.

Selain ubahan di atas, spesifikas­i lainnya sama dengan Sprint standar. Bodi monokoknya ditenagai mesin satu silinder berpending­in udara berkapasit­as bersih 154,8 cc SOHC 3 klep dengan teknologi i-get (Italian Green Experience Technology), bertenaga 11,6 dk pada 7.500 rpm dan torsi 12 Nm di 5.000 rpm.

Fitur seperti power outlet dalam boks depan, immobilize­r, serta rem ABS ( anti-lock braking system) satu channel pada roda depan juga tetap ada pada Sprint Carbon.

Dijual dalam jumlah terbatas, hanya 10% dari penjualan varian Sprint, Sprint Carbon ini dibanderol Rp 42,5 juta atau lebih mahal Rp 500 ribu dibanding versi standar. Untuk yang ingin mengkonver­si Sprint standar menjadi versi Carbon atau memakai part- nya, harus bersiap kecewa karena Vespa tidak menjual part- nya secara terpisah.

Vespa Sprint Carbon ini akan ditawarkan perdana pada konsumen pada event Mall to Mall Exhibition di Pondok Indah Mall 2, Jakarta Selatan mulai mulai 9 sampai 15 Juli 2018. Grab it fast!

 ?? foto : rizky ??
foto : rizky
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia