Otomotif

TRANSJAKAR­TA SIAPKAN 350 UNIT BUS LOW ENTRY

-

Khusus untuk atlet dan official Asian Games 2018, Transjakar­ta menyiapkan 350 unit bus low entry untuk mengantar dan menjemput para atlet dari Wisma Atlet ke venue-venue pertanding­an. Bus Transjakar­ta low entry didesain punya lantai rendah pada bagian depan, sehingga bisa diakses tanpa menggunaka­n halte busway.

OTOMOTIF sempat diundang oleh PT Transjakar­ta menyambang­i industri karoseri PT Laksana dan PT Nusantara Gemilang. Kedua perusahaan karoseri tersebut menjadi bengkel perakitan bus-bus khusus perhelatan Asian Games 2018.

Direktur Transjakar­ta, Budi Kaliwono mengungkap­kan spesifikas­i bus low entry. “Jumlah 101 bus berbahan baku aluminium. Sisanya pakai steel,” terang Budi, yang dijumpai di karoseri PT Nusantara Gemilang, Kudus, Jateng, pada Februari 2018.

Bus sepanjang 12 meter ini dapat mengangkut 73 orang. Rinciannya, 34 penumpang duduk, 37 penumpang berdiri, dan dua tempat penumpang pengguna kursi roda. Biaya pengadaan bus ini merogoh kocek Rp 2,1 miliar per unitnya. “Pascagelar­an Asian Games dan Para Asian Games 2018, bus ini akan digunakan sebagai feeder di stasiun commuter line, MRT dan LRT,” imbuhnya.

Kepala Humas Transjakar­ta, Wibowo menambahka­n Transjakar­ta juga menyediaka­n layanan gratis Transjakar­ta di dalam dan luar area Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Masyarakat umum bisa menikmati layanan Transjakar­ta secara cumacuma selama delapan hari pada tanggal 17 Agustus 2018, 18 Agustus 2018, 19 Agustus 2018, 22 Agustus 2018, 25 Agustus 2018, 26 Agustus 2018, 1 September 2018, dan 2 September 2018.

Selain tanggal tersebut, layanan gratis juga berlaku pada akhir pekan dan hari libur nasional. Pemanfaata­n layanan Transjakar­ta ditujukan juga sebagai solusi transporta­si atas kebijakan ganjilgena­p. Sehingga diharapkan bisa efektif mengurangi kemacetan dan target waktu tempuh atlet tercapai.

Adapun selama Asian Games 2018, Transjakar­ta menyediaka­n 1.750 bus bagi layanan reguler. Serta layanan dengan rute khusus untuk memfasilit­asi masyarakat menuju venue-venue pertanding­an. Misalnya rute Stasiun Palmerah-gelora Bung Karno. Saat ini Transjakar­ta telah melayani lebih dari 620 ribu pelanggan dalam pelayanan satu hari. • Harryt

 ?? FOTO: SIGIT ??
FOTO: SIGIT
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia