Otomotif

Tips Beli Mobil Baru Buat Kaum Milenial

- Harryt

Kaum milenial tidak dianjurkan membeli mobil baru jika tak mau rugi. Lah kok bisa? Alasannya membeli mobil baru hanya akan menghabisk­an lebih banyak uang. Hal ini diungkap oleh David Bach, miloner sekaligus seorang penulis buku-buku bertema keuangan asal Amerika Serikat. “Secara realistis, ini akan menghabisk­an banyak uang dan satusatuny­a keputusan finansial terburuk yang dilakukan milenial,” ujar David.

Masa sih? Kemudian Ia memaparkan alasannya. Pertama, depresiasi atau penyusutan nilai mobil biasanya turun 20%-30% dari harga baru, yang dihitung pada tahun pertama. Apalagi kalau belinya nyicil, kemudian uang buat bayar DP ( Down Payment) kudu meminjam. “Mengapa Anda meminjam uang untuk membeli aset yang nilainya langsung turun hingga 30%?” sambung David.

Dirinya pun mengamini bahwa keuntungan memboyong mobil baru, maka bisa mendapatka­n mobil berkilau dan harum. Namun Ia lebih menyaranka­n beli mobil bekas (mobkas) yang usianya muda, yakni berkisar dua sampai tiga tahun kebelakang. “Mobil itu masih terlihat baru dan bisa mendapat diskon hingga 30% dari harga asli,” katanya menganalis­a.

Selain itu Ia pun menghitung pengeluara­n yang dihabiskan per tahun ketika membeli mobil baru. Termasuk membayar cicilan bulanan, asuransi, biaya operasiona­l dan biaya lainnya. “Tanyakan lagi kepada diri sendiri apa Anda benarbenar membutuhka­n mobil bagus atau ingin membeli mobil lebih murah yang mungkin sedikit lebih tua tahunnya tapi tetap masih bisa digunakan?” sambungnya lagi.

Nah, sebelum menyimpulk­an pendapat David Bach, perlu dikaji mengenai gaji yang diterima dari obyek individu yang dimaksud David. Pasalnya besaran gaji mempengaru­hi daya beli yang ujung-ujungnya kemampuan membayar angsuran bulanan. Oke, kita simulasika­n saja, berdasarka­n perhitunga­n dari masing-masing pos pengeluara­n.

Pendapat David Bach, belum tentu semuanya benar. Beli mobil baru maupun beli mobkas, keduanya punya sisi plus dan minus. Semestinya tidak dipukul rata, namun dihitung berdasarka­n kondisi finansial merujuk pada simulasi terperinci. Ambil contoh, gaji milenial berkisar Rp 7-10 juta.

Yuks mari kita hitung.

 ?? foto : rizky ??
foto : rizky

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia