Otomotif

TEAM ORDER GAGAL, HASIL TETAP MAKSIMAL

-

Ajang balap satu merek Honda Jazz/brio Speed Challenge (HJBSC) menjadi salah satu balapan yang menarik disimak. Menggunaka­n mobil standar dan juga ramainya peserta, menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Misalnya di ronde ketiga HJBSC di sirkuit Sentul, Jabar (4/8) yang mencapai 37 starter.

Ini menjadi balapan dengan peserta terbanyak dari semua kelas yang ada di ISSOM tahun ini. Sejak start balapan sudah ketat karena ada

empat pembalap yang side by side memasuki tikungan pertama. Namun bagusnya tidak ada yang mengalami insiden.

Insiden baru terjadi di lap ketiga yang dialami Zharfan Rahmadi (Banteng Motorsport). Ia tidak bisa melanjutka­n balapan, padahal saat itu ia sedang memimpin jalannya lomba. Posisi pertama pun diambil alih oleh rekan setimnya, Rizal Sungkar.

Ia berniat membantu Zharfan sebagai bentuk team order. Namun sempat keluar dari lintasan dan untuk mengamanka­nnya ia memilih melanjutka­n lomba agar Banteng Motorsport tetap meraih podium pertama.

“Tapi ya sudah, yang penting kan tetap podium untuk Banteng Motorsport. Jadi saat Zharfan tidak bisa makanya saya harus bisa amankan. Alhamdulil­lah juga nih bisa ‘pecah telor’ di kelas OMR Honda. Bisa kembali menang lagi gitu,” ujar Rizal.

Ini memang menjadi kemenangan pertama bagi Rizal tahun ini. Bisa meraih kemenangan di kelas

terketat menjadi salah satu kebanggann­ya bisa come back ke podium tertinggi balap mobil. Senangnya come back juga dirasakan oleh Ferrel Fadhil.

Pembalap privateer ini sempat absen sepanjang musim 2018 untuk menjalani kuliah. Musim ini pun ia baru kembali lagi. “Seru dan senang bisa balapan HJBSC lagi, awalnya enggak mengira bisa podium, soalnya emang sudah lama banget enggak balapan kan,” kata Ferrel.

“Bisa podium lagi emang spesial banget juga sih. Seri depan mungkin masih ikutan,

tinggal lihat jadwalnya lagi nanti aja,” sambung penyuka rendang itu. Balapan berikutnya akan digelar pada akhir Agustus mendatang.

Pada seri keempat akan digelar ISSOM Night Race, namun belum diketahui apakah HJBSC akan digelar pada malam hari atau tidak. •

 ??  ?? FOTO:DAB
FOTO:DAB
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia