Otomotif

RASA BERKANDARA

-

Sesuai dengan imbuhan E di belakang namanya, minibus yang di Cina dipasarkan dengan nama DFSK EC35 ini menggunaka­n motor listrik sebagai penggerakn­ya. Urusan performa, DFSK Gelora E bukan kalengkale­ng.

Minibus ini dibekali baterai lithium-ion berkapasit­as 42 kwh, yang ketika terisi full diklaim cukup untuk menempuh jarak hingga 300 kilometer. Tentu saja besar kecilnya konsumsi listrik juga dipengaruh­i gaya mengemudi, beban yang diangkut dan kondisi jalan.

Anggap saja daya jelajahnya hanya separuh dari yang diklaim, itu sudah lebih dari cukup untuk wara-wiri seharian di perkotaan.

Untuk memutar roda belakang, didukung satu unit motor listrik. Tenaganya hanya sekitar 80 dk, namun momen puntirnya mencapai 200 Nm. Bandingkan dengan keluaran mesin bensin 1,5 liter yang diusung Gelora konvension­al, dengan tenaga 107 dk dan torsi puncak hanya 148 Mm.

Torsi beringas khas motor listrik ini sudah tersedia sejak pedal gas baru mulai diinjak. Karakter ini sangat pas untuk kendaraan pengangkut beban yang lebih membutuhka­n torsi besar di putaran rendah.

Untuk menghidupk­an Gelora E, pijak pedal rem dulu sambil memutar kunci kontak ke posisi start. Di spidometer akan tertera tulisan ‘Ready’, yang artinya mesin listrik sudah siap jalan.

Saat kami menjajal mengendara­inya di area showroom, pada saat pedal gas diinjak agak dalam, Gelora E terasa seperti hendak ‘melompat’ lantaran lumayan besar torsinya. O iya, pengoperas­iannya terbilang mudah, untuk transmisi cukup putar ke R atau D seperti model transmisi mobil mewah asal Inggris.

Satu lagi, di kabin Gelora E sudah terpasang headunit monitor yang dilengkapi dengan rear view camera sehingga memudahkan jika hendak mundur. Namun di kabin Gelora bensin justru head unit ini tidak ada dan digantikan dengan headunit biasa.

 ??  ??
 ??  ??
 ??  ?? Kabin depan terbilang lapang, dengan desain kekinian
Kabin depan terbilang lapang, dengan desain kekinian
 ??  ?? Suspensi belakang masih pakai per daun
Suspensi belakang masih pakai per daun
 ??  ?? Gelora biasa dilengkapi transmisi manual 5-percepatan
Gelora biasa dilengkapi transmisi manual 5-percepatan
 ??  ?? Gelora E, model transmisin­ya berupa knob putar
Gelora E, model transmisin­ya berupa knob putar

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia