Otomotif

PENDOBRAK STIGMA

PROPER MATIC TAK HANYA VARIO

-

Yamaha Mio Z ini boleh dibilang sebagai pendobrak stigma. Stigma di mana selama ini aliran modifikasi proper matic hanya menggunaka­n Honda Vario. Walaupun Respati Agung, pemilik skutik lansiran 2016 ini, awalnya tidak merencanak­an motornya untuk dimodifika­si beraliran rapi.

“Motor dibeli seken dan dipakai buat harian. Dulu malah sempat nyoba thailook ,” terangnya saat sesi foto.

Modifikasi dimulai dari bodi, pria yang berdomisil­i di Depok, Jabar ini mengganti kelir standar jadi merah candy. Dikerjakan oleh Iwan Gondrong di Ciputat, Tangsel. Lalu beberapa bagian dilapis karbon di Zano Kevlar, Kelapa Gading, Jakut. data Modifikasi

Selanjutny­a headlamp diretrofit dengan pemasangan proyektor. Sedang lampu belakang hanya diberi mika smoke. Ia juga me masang voltmeter dan charger di sebelah kunci kontak, tentu tanpa memakan ruang penyimpana­n botol di laci kiri. Sebelumnya harus bikin dudukan custom pakai mika. power outletnya sendiri diambil dari Yamaha Lexi.

Beralih ke kaki-kaki, bagian ini kena ubahan cukup serius. Sok depan menggunaka­n Tupaknam yang aslinya untuk Mio Smile. Dapat terpasang dengan cara mengcustom bagian braket kalipernya. Selanjutny­a suspensi belakang comot YSS G Series.

‘Sepatu’ juga baru, pakai RCB warna emas yang direpaint jadi kelir gun metal. Lantas dipasangi karet bundar Maxxis Diamond.

Mesin 1 silinder 125 cc Blue Core ikut diberi treatment khusus untuk menambah tenaga. Bore up pakai piston Mitron X 58 mm, kini kapasitas mesin jadi 153 cc.

Cylinder head kena porting dan noken as standar dicustom. Bensin disuplai injektor Aerox 155 dengan throttle body brt 32 mm yang tanpa air filter, hanya menyisakan boks yang dilapis karbon. Sebagai pelengkap, ECU standar ditipu piggyback iquteche agar dapat berfungsi maksimal.

Karena performa mesin meningkat, pengereman diupgrade pakai master rem RCB S1, selang rem Hel braided dan kaliper Nissin Samurai 2 piston yang menjepit cakram KTC 260 mm.

CVT juga ikut dioprek. Sudut puli depan dicustom jadi 14 derajat. Sedangkan mangkok kampas ganda diberi lubang oleh Evan

Motor 254. Kampasnya pakai Daytona. roller pakai 10 gram, per CVT punya Honda BEAT karbu serta v- belt dan per sentrifuga­l masih menggunaka­n standar Mio.

Tuh, Mio Z juga bisa tampil apik ala aliran proper matic kan!

Tampilan simpel nan kencang

 ??  ??
 ??  ?? FOTO:RANGGA
Suspensi belakang andalkan YSS G-series
FOTO:RANGGA Suspensi belakang andalkan YSS G-series
 ??  ?? Knalpot HM dari Malaysia dibobok ulang oleh WRC dan header diganti ukuran 38 mm
Knalpot HM dari Malaysia dibobok ulang oleh WRC dan header diganti ukuran 38 mm
 ??  ?? Performa pengereman lebih maksimal dengan paduan kaliper Nissin Samurai dan cakram KTC 260 mm
Performa pengereman lebih maksimal dengan paduan kaliper Nissin Samurai dan cakram KTC 260 mm
 ??  ?? Behel belakang ikut diberi lapisan karbon
Behel belakang ikut diberi lapisan karbon
 ??  ?? Selain voltmeter, Respati juga memasang power outlet yang diambil dari Yamaha Lexi
Selain voltmeter, Respati juga memasang power outlet yang diambil dari Yamaha Lexi
 ??  ?? Headlamp diberi tambahan proyektor dan angel eyes daytime running light
Headlamp diberi tambahan proyektor dan angel eyes daytime running light

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia