Otomotif

RESTORASI TOTAL

-

Beberapa waktu lalu, tim OTO Jadul meliput salah satu mobil station wagon lawas, Holden Kingswood kelahiran 1968. Tampilan kecenya dengan warna oranye xirallic, banyak mencuri perhatian di jalanan.

Kevin, sang empunya mobil bilang kalau Holden-nya ini belum lama selesai restorasi sekaligus modifikasi, “Awal dapat sekitar tahun 2015, mobilnya ngejogrok di pinggir jalan, bodi saja sudah nempel di tanah,” cerita Kevin.

Lantas Kevin beserta keluargany­a yang memang doyan Holden sejak lama, menyelamat­kan spesies yang termasuk langka ini. Mobil langsung dibawa ke bengkel body repair untuk restorasi total bagian bodi, “Untuk ngerapihin bodi hingga naik cat butuh waktu sekitar 2 tahun,” jelas mahasiswa Universita­s Multimedia Nusantara ini.

Beruntungn­ya, beberapa pernik bodi seperti bumper, grille hingga hendel pintu masih utuh dan hanya perlu krom ulang, sedangkan untuk karet-karet kaca, “Kami pesan baru lewat situs rarespares.com,” terang Kevin lagi.

Tak cuma urusan bodi yang jadi Pr-nya, dapur pacu serta kaki-kaki juga ikutan dibenahi, atau lebih tepat disebut modifikasi.

Dapur pacu asli digantikan dengan satu set mesin Chevrolet LT1 V8 5.700 cc dari Chevrolet keluaran tahun 1996. Agar pasokan bahan bakar lebih lancar, karburator dipakai Edelbrock 600 cfm, “Output tenaganya sekarang sekitar 300-an HP,” terang Kevin lagi.

Menariknya lagi dapur pacu 350 cid dikawinkan dengan transmisi otomatis 4L60E yang pengaturan­nya bisa diset lewat ECU TCI Standalone EZ TCU Fast.

Soal kaki-kakinya juga bisa dikatakan istimewa. Dibalik pelek kaleng BMW yang dicat hitam dan ditempeli dop Holden, bersarang konstruksi baru dengan suspensi udara yang ketinggian­nya bisa disetel turun naik.

Soal konstruksi kaki-kakinya yang dibuatkan custom,

“Crossmembe­r depan bahan tubular, bagian belakang diubah konstruksi dari per daun jadi 4 link, baru dipasangi suspensi udara 2 titik,” terang warga BSD, Tangerang lagi.

Restorasi total juga dilakukan di bagian interiorny­a. Baik dasbor, door trim serta plafon diretrim ulang, lantas panel-panel indikator dibikin lengkap satu set dari Auto Meter mulai dari takometer, spidometer, oil pressure, volt meter, fuel meter, hingga water temperatur­e.

Overall, mobil ini ganteng banget dah! Buat yang penasaran cerita lengkapnya, bisa tonton liputannya di kanal Youtube Otojadul yaa..! . •

 ?? FOTO : INNE, RENDY ??
FOTO : INNE, RENDY
 ?? ?? Butuh waktu dan biaya cukup besar
Mesin 5.700 cc dan transmisi otomatis, sedap!
Butuh waktu dan biaya cukup besar
Ruang bagasi luas, masih muat banyak barang
Butuh waktu dan biaya cukup besar Mesin 5.700 cc dan transmisi otomatis, sedap! Butuh waktu dan biaya cukup besar Ruang bagasi luas, masih muat banyak barang
 ?? ??
 ?? ?? Konstruksi kaki-kaki berubah total, ditambah peranti suspensi udara
Konstruksi kaki-kaki berubah total, ditambah peranti suspensi udara

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia