Otomotif

EKSPOR MELEJIT

-

Pasar mobil global terhadap produk otomotif nasional tetap dipercaya. Hal ini telah ditunjukka­n dengan pencapaian ekspor Indonesia.

Merujuk data kinerja ekspor sepanjang Januari-november 2021, yang dirilis Gaikindo, ekspor kendaraan utuh Indonesia mencapai angka 267.224 unit. Atau pulih sekitar 87 persen dari periode yang sama di 2019.

Masih merujuk data Gaikindo, terhitung hingga November 2021, ekspor mobil CBU ( Completely Built Up) Daihatsu menjadi penyumbang terbesar. Dengan volume sebanyak 108.500 unit, atau berkontrib­usi 40,6 persen dari total ekspor mobil secara nasional.

Ekspor Daihatsu telah dikapalkan hingga ke 75 negara di dunia, mulai Asia Tenggara, Asia Selatan, Asia Timur, Timur Tengah, Afrika, hingga Amerika Latin. Selain itu, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) juga memproduks­i dan mengekspor untuk merek Toyota. Seperti model Town/lite Ace, Avanza, Rush, Raize, dan Wigo; dan Mazda untuk model Bongo.

Adapun ekspor kendaraan utuh bermerek Toyota Indonesia menjadi yang terbesar kedua. Terhitung Jan-nov 2021 mencatatka­n angka sebesar 61.044 ribu unit.

“Kinerja industri otomotif Indonesia menjadi sektor industri andalan yang berperan sebagai penopang dan lokomotif kebangkita­n ekonomi nasional. Industri yang berkontrib­usi bagi 1,5 juta lapangan kerja dari hulu hingga hilir ini, telah menyumbang­kan 4 persen dari Penerimaan Domestik Bruto (PDB) Indonesia,” papar Bob Azam, Director Eksternal Affairs PT Toyota Motors Manufactur­ing Indonesia (TMMIN).

Masih menurut Bob, tren positif ekspor T-brand tidak dapat dicapai tanpa dukungan Pemerintah Indonesia melalui berbagai stimulus dan kebijakan pendorong ekspor otomotif nasional.

Aktivitas ekspor Toyota Indonesia ke lebih dari 80 negara turut menjembata­ni pemasok lokal, untuk masuk ke pasar global melalui pengembang­an pemasok termasuk IKM untuk meningkatk­an daya saingnya.

Berikutnya diurutan ketiga, ekspor Mitsubishi sepanjang Jan-nov 2021 mencatat angka 46.704 unit. Berkontrib­usi 17,5 persen terhadap ekspor mobil secara nasional. Sebagai penutup catatan, ekspor otomotif merupakan ekspor produk berteknolo­gi tinggi yang bernilai tambah.

 ?? DOK. OTOMOTIF ??
DOK. OTOMOTIF
 ?? DOK. OTOMOTIF ?? Bob Azam, Director Eksternal Affairs PT Toyota Motors Manufactur­ing Indonesia
DOK. OTOMOTIF Bob Azam, Director Eksternal Affairs PT Toyota Motors Manufactur­ing Indonesia

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia