Otomotif

RAYAKAN SATU TAHUN EKSISTENSI

-

Genap satu tahun Hoteliers Bikerhood Indonesia (Hotbikers) berdiri meramaikan dunia otomotif tanah air. Untuk merayakann­ya, digelar syukuran di salah satu hotel di Kabupaten Bogor, Jabar.

Acara yang termasuk agenda wajib tahunan tersebut dihadiri seluruh anggota Hotbikers yang berasal dari chapter Jakarta, Bandung serta perwakilan chapter kota lain seperti Yogyakarta dan Bali. Hadir pula para pendiri komunitas yang terdiri dari 8 orang. Pemotongan kue menjadi puncak acara perayaan ulang tahun.

“Kehadiran Hotbikers ini tidak lain adalah ingin memberikan dukungan secara moril kepada sahabat sesama hotelier. Kami berkunjung untuk sarapan di outlet sahabat–sahabat kami, dan kami juga membayar layaknya tamu yang datang ke outlet untuk sarapan. Ini semua semata–mata karena ingin membantu dan memberi dukungan bahwa kita semua mengalami hal yang sama di kala masa pandemi global pada 2020 silam,” ujar Reynold Octaviano, salah satu anggota Hotbikers.

Ia menambahka­n, dari kumpul iseng dan Saturday Morning Ride (Satmori) itulah akhirnya 8 orang pendiri ini berniat untuk lebih serius dengan kegiatan positif tersebut dengan mendirikan komunitas motor yang anggotanya seluruh insan di dunia perhotelan.

Jabatan dari masing masing anggota di Hotbikers juga berbeda–beda, mulai direktur operasiona­l, general manager, executive assistant manager, direktur brand & pemasaran komunikasi, food & beverage manager, bahkan jabatan–jabatan lainnya yang kerap ada di dunia perhotelan ikut serta bergabung dengan Hotbikers ini.

“Kami tidak memandang strata jabatan, ataupun kesenjanga­n lainnya. Komunitas motor Hotbikers ini malah menjadi sebagai tempat berkumpuln­ya para insan perhotelan yang hobi akan motoran, semata untuk melepaskan kepenatan dari seminggu aktivitas khususnya di dunia perhotelan. Kami saling berbagi cerita, berbagi informasi, dan mendukung satu sama lain dalam hal positif,” lanjut Reynold.

Saat ini, Hotbikers memiliki kurang lebih 100 anggota yang tersebar di beberapa wilayah seperti DKI Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Banyuwangi, Bali, serta beberapa kota di Sumatera dan Kalimantan.

 ?? ISTIMEWA ??
ISTIMEWA

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia